Dengan adanya SOTH ini diharapkan orang tua mampu mengaplikasikan materi yang telah disampaikan. Dengan meningkatkan kualitas pengasuhan dan pendidikan anak, diharapkan anak dapat tumbuh dan berkembang menjadi individu yang berkualitas.
Kami sebagai mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 juga turut berpartisipasi dalam pemateri SOTH. Mahasiswa UNTAG memberikan materi di beberapa wilayah kecamatan di Kota Surabaya, yaitu Tambaksari, Tegalsari, Sukolilo, Lakarsantri, Gubeng, Benowo dan Bubutan.
Di setiap kecamatan mahasiswa memiliki sub kelompok pada setiap kelurahan. Mahasiswa melakukan 2 kali pertemuan dan menyampaikan 4 materi. Di setiap pertemuan mahasiswa menyampaikan 2 materi. Berikut materi yang disampaikan:
1. Memahami konsep diri yang positif dan konsep pengasuhan
2. Menjaga kesehatan anak usia dini
3. Pengenalan kesehatan reproduksi pada anak usia dini
4. Menjaga anak dari pengaruh media
Mahasiswa tidak hanya memberikan materi, tetapi mahasiswa juga memberikan pre-tes dan post-tes.
Ibu-ibu yang mendengarkan mengatakan “seru banget kalau yang menyampaikan materinya para mahasiswa” ibu-ibu di sana tampak antusias ketika mahasiswa sedang menyampaikan materi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H