Sahabat Foodies dan pecinta kuliner kota Bogor Khususnya, belum lama ini telah dibuka cafe terbaru di daerah bubulak, kota Bogor loh.Â
Cafe dengan nuansa Jogja dan konsep makanan angkringan serta cafe kekinian ini, menjadi pusat perhatian terbaru loh di kota Bogor.Â
Berbagai macam jenis angkringan dengan sate Bakaran dan menu khas angkringan ini bisa menjadi salah satu tempat favorit kalian untuk memanjakan lidah loh. Apalagi buat kalian yang suka makan bareng keluarga, teman, sahabat, ataupun pacar.
Mau tau, apalagi yang menarik dari The Raden Angkringan dan Cafe ini.. simak yuks
1. lokasi yang strategis banget dan mudah ditemukan
Berlokasi di Bubulak Bogor dekat dengan terminal bubulak ini. Sangat mudah ditemukan loh. Apalagi lokasinya persis di pinggir jalan H Nawawi itu membuatnya mudah dijangkau, baik dengan kendaraan umum ataupun pribadi.
2. Tempat parkir yang luas
Kadang kendala untuk makan bareng teman, keluarga atau sahabat itu kan saat parkiran penuh atau tidak ada nya tempat parkir untuk bisa menikmati cafe atau resto yang kalian kunjungi. Tapi, tenang saja. The Raden's Angkringan dan Cafe ini punya tempat parkir yang luas loh di belakang restonya.
3. Nuansa cafe dan makanan khas ala Jogja
Buat kalian yang kangen banget dengan nuansa khas Jogja dan makanannya. The Raden's Angkringan Dan Cafe ini, punya nuansa khas Jogja yang cukup membuatmu merasakan sensasi berada di Jogja loh.Â
Terlebih dengan adanya miniatur tugu Jogja yang semakin membuat kalian merasa berada di Jogja.

Kalian bisa loh ngebakar sendiri sate angkringan yang kalian pesan. Karena, di the Raden's Angkringan dan Cafe ini disediakan tungku, kipas, bumbu Bakaran untuk kalian bisa memanjakan diri untuk merasakan sensasi nongkrong asik khas Jogja.Â
Tapi, buat kalian yang gak mau repot, The Raden's Angkringan dan Cafe ini siap untuk membayarkan menu angkringan yang kalian pilih.Â
Jadi, kalian tim yang mana ?


Pastinya ini yang dicari cari para instagramable kan. Nih, aku kasih liat beberapa foto spot yang bisa jadi pilihan kalianÂ




Bagi kalian yang gak suka dengan menu angkringan. The Raden's Angkringan dan Cafe ini juga menyediakan menu kekinian lohcheck yuks



Suasana oke bisa jadi salah satu alasan berlama lama dengan sahabat, keluarga dan pasangan loh.Â
Dan kerennya, mereka menerima reservasi juga, untuk acara ataupun lainnya.Â
Langsung aja check ya.
8. Banyak promonya
The Raden's Angkringan dan Cafe yang baru buka ini, memiliki banyak promo loh. Yang pastinya membuat semakin cocok untuk bisa hits dengan nuansa hits di cafe yang hits dan jadi lebih hits kan.. Â
Nah.. kalau menurut kalian. Apalagi nih yang membuat The Raden's Angkringan dan Cafe ini menjadi lebih menarik untuk di kunjungi ?
Yuks, cari tau.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI