Sekitar 20 kilometer selepas Kota Mojokerto, singgah di minimarket di dekat pintu masuk Ponpes Darul Ulum, Jombang. Tempat yang dulu beberapa kali saya sambangi saat si sulung mondok dan bersekolah di situ. Minum sebotol kopi instandan ngaso beberapa jenak sebelum melanjutkan perjalanan.
Mungkin akibat perjalanan yang menyenangkan dan kopi yang cukup nikmat, sehingga rasa ngantuk tak terasa di sepanjang jalan. Â
Perjalanan pun dilanjutkan sekitar jam 22.50 setelah istirahat kira-kira 35 menit.
Di tengah perjalanan sempat mampir sejenak untuk sholat isya. Â Hingga akhirnya sampai di gerbang perbatasan Kabupaten Nganjuk pada jam 23.51. Â
Selepas Nganjuk menuju Ngawi inilah rute yang benar-benar nano-nano. Â Antara damai, tenang dan juga horror. Â Memasuki arena hutan jati yang cukup sepi dan ada beberapa titik yang tanpa penerangan menuntut fokus lebih.
Apalagi banyak kondisi jalan yang tidak mulus. Â Aspal yang penuh tambalan dan beberapa lubang yang harus dihindari. Â Bagian horrornya adalah rasa was was yang tiba-tiba muncul saat beberapa menit sendirian di tengah jalan yang sepi. Â Entah kenapa ada momen di mana tak ada berpapasan dengan satu pun kendaraan. Â
Aura hutan Mantingan rupanya memang beda. Untunglah akhirnya sampai di gerbang Kota Ngawi pada hari Selasa, 7 Mei 2024 pukul 01.25 hari