Akhirnya perubahan logo pun dilakukan serta merta dengan mengusung tagline baru dari "Sharing, Connecting" menjadi "Beyond Blogging". Merupakan strategi agar netizen dan masyarakat bisa benar-benar aware ketika melihat atau mendengar Kompasiana yang menjadi top of mind mereka adalah "Blog".Â
Tagline pun diposisikan menempel bersama dengan logo menjadi satu kesatuan, agar apa? Agar setiap kali Kompasiana melakukan branding atau menaruh logo pada medium apapun, siapapun yang melihatnya akan berpikiran "Oh Kompasiana, blogging ya".
Sedikit tentang Personal Branding
Satu pertanyaan singkat kepada senior saya yakni Bang Edhy Aruman;
"Bang, dalam hal branding, ketika seseorang menjadi praktisi PR dalam suatu organisasi/instansi apakah posisi ia dalam bermedia sosial (pribadi) akan mempengaruhi brand organisasi/instansi yang ia naungi?"
dan begini jawabannya:
"Image dan reputasi seseorang maupun perusahaan merupakan hasil dari tindakan, tampilan dan simbol-simbol yang ditampilkan oleh orang atau perusahaan tersebut. Audience menangkap, memperhatikan, merespon secara spontan dalam pikirannya kemudian menginterprestasikan. Seseorang atau perusahaan tidak bisa memastikan interprestasi tersebut. Yang bisa dilakukan hanya mengatur tampilan, tindakan, ujaran dan simbol-simbol lainnya. Persepsi apa yang ada di pikiran orang lain atas tampilan itu sepenuhnya adalah wewenang audience.".
Manage your online reputation, that's your digital footprint!
#IndonesiaBicaraBaik
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H