Mohon tunggu...
Rayi Angger
Rayi Angger Mohon Tunggu... Penulis - Halo

mengabadikan momen itu, asik!

Selanjutnya

Tutup

Worklife Artikel Utama

Yang Perlu Diperhatikan Jika Ingin Menjadi "Backpack Journalist"

9 Oktober 2018   02:27 Diperbarui: 9 Oktober 2018   08:08 2876
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Photo by NeONBRAND on Unsplash

News Gathering:

  1. Research: Riset akan mempermudah jurnalis untuk mengetahui dan merencanakan proses untuk mengumpulkan berita. Hal ini dilakukan juga agar jurnalis siap dengan kondisi lapangan, karena sudah dipersiapkan dalam riset.
  2. Find Source: Temukan sumber yang dapat dipercaya, carilah informasi yang dapat menambah nilai berita yang sedang dikerjakan.
  3. Collect and Verify Data: Ambil data dan verifikasi kebenaran serta kredibilitas sumber. Pengambilan informasi harus didukung dengan kredibilitas yang jelas, serta jurnalis perlu meminimalisir kesalahan informasi dengan mengeceknya secara berulang.

Shooting, Scripting, Editing:

  • Shoot Still Photo/Video: Dalam pengambilan foto maupun video untuk seorang backpack journalist memerlukan pengambilan gambar yang jelas dan dapat memberikan informasi yang cukup bagi audiens.
  • Extract Stills from Video Footage: Ketika foto yang dihasilkan tidak memiliki kualitas yang layak, foto juga dapat diambil dari potongan video yang direkam.
  • Capture Audio: Penambahan suara untuk video penting dilakukan, informasi yang dihimpun akan lebih jelas dan mudah dimengerti audiens.
  • Write for Picture/Video: Berikan tulisan sebagai elemen penjelas tentang apa yang ada di dalam foto maupun video.
  • Edit Images, Audio and Video: Sesuaikan gambar, audio, serta video agar membentuk informasi yang jelas serta dapat dipahami oleh audiens.

KECEPATAN TIDAK SELALU BAIK

Hal yang kemudian menjadi pertanyaan adalah, apakah kecepatan dapat menghasilkan output berita yang baik?

Mengartikan good journalism merupakan hal yang tidak mudah, karena kita tidak bisa menilai dari sudut pandang yang objektif maupun subjektif. Penilaian yang paling memungkinkan adalah dengan melakukan intepretasi normatif tentang bagaimana proses produksi jurnalisme dilakukan (Lah, Martina, Ionita, & Hercsel, 2011). Jurnalis yang baik akan menaati kode etik jurnalistik menurut aliansinya masing-masing.

Ketika seorang jurnalis memproduksi berita, terdapat ekspektasi mendapatkan audiens yang banyak karena menjadi sumber berita tercepat memberitakan. Tapi, seorang jurnalis memiliki tanggung jawab untuk memproduksi berita yang layak dikonsumsi oleh audiens. 

Good journalism dapat dimulai dari diri jurnalis sendiri, karena jurnalis memiliki tanggung jawab moral yang cukup tinggi, terutama dalam hal memberikan kebenaran kepada audiens dan pentingnya melakukan verifikasi sebelum berita dikonsumsi oleh audiens. (Lah, Martina, Ionita, & Hercsel, 2011).

PERUBAHAN SPESIALIS MENUJU GENERALIS

Banyak orang yang berpendapat bahwa tuntutan akan kecepatan yang tinggi membuat jurnalis melakukan evolusi. Jurnalis yang biasanya terkenal spesialis dan terampil dalam hal tertentu, berubah menjadi jurnalis generalis yang terampil (Pierson & Bauwens, 2015). 

Tuntutan akan produksi berita yang multi platform menjadi alasan utama bagi para spesialis terampil berevolusi menjadi seorang generalis spesialis. Kebutuhan untuk mempelajari teknologi canggih, baik perangkat keras maupun perangkat lunak.

Dengan hal tersebut, jurnalis generalis akan menjadi seorang backpack journalist yang dapat membaur di lapangan karena tidak menarik perhatian. Layaknya "one man show" yang bergaya seperti traveller biasa. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun