Inilah brand-brand lokal yang suport event trail run CollaboRun Trail Series 2021 Gepang 100K dan brand lokal tersebut adalah Cozmeed, Moayu, Sporte, Nayz, Jasling.id
Mereka sangat support sekali terhadap kemajuan olahraga lari di alam bebas atau sering disebut dengan olahraga trail run
Brand lokal kita pilih karena mereka ingin kita angkat ke dunia olahraga trail run yang selama ini di dominasi brand2 olahraga dari luar negeri apalagi saat ini event CTS2021 diikuti oleh 25 atlet elite trail runners dari seluruh penjuru Indonesia dan mendapat perhatian penuh dari seluruh penggiat olahraga lari di tanah air
Semangat diadakannya event CTS 2021 adalah untuk menggairahkan olahraga trail run sekaligus mengangkat bisnis yang berhubungan dengan olahraga trail run agar ada perputaran ekonomi di lingkaran teman-teman event organizer
Gelaran CollaboRun Trail Series Gepang 100K 2021 atau disingkat CTS2021 ini dijadikan ajang mengumpulkan 25 pelari elite trail run dari seluruh Indonesia yang tergabung dari 15 komunitas lari
Semua pelari trail run sudah melewati tahapan seleksi dari panitia dan yang dipilih adalah para pelari yang sudah berpengalaman di jalur ultra trail minimal 50K dan banyak juga para pelari yang sering mendapat podium di beberapa event lari trail
CTS2021 adalah bentuk latihan bersama untuk semua pelari yang selama 1 tahun tidak menemukan ajang kompetitif untuk menyakurkan hobinya
jalur yang digunakan untuk event CTS2021 adalah start dari Cibodas -- Kd Badak -- Puncak Pangrango -- Mandalawangi -- Puncak Pangrango -- Kd Badak -- Puncak Gede -- Surya Kencana -- Puncak Gede -- Kd Badak -- Cibodas, total jarak 25K jadi harus di loop sebanyak 4x biar genap 100K dalam waktu maksimal 36 jam
Semoga pelaksanaan CollaboRun Trail Series tgl 3-4 april berlangsung dengan aman dan lancar, aamiin
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H