Tempat tempat wisata pun begitu terkenal disana seperti Pulau Weh, Pulau Rubiah pulau Iboih, Gua Sarang, sumur tiga, kilometer 0 dan masih banyak lagi
Sabang sendiri tidak hanya diminati oleh wisatawan dalam negeri tapi juga wisatawan Mancanegara. Maka tak heran Sabang tidak pernah sepi dari penikmat alam.
Keindahan yang ada di Sabang adalah salah satu asset berharga bagi pariwisata Indonesia, sehingga kita harus menjaga kelestariannya agar keindahanya tidak hanya dinikmati untuk saat ini melainkan juga dinikmati oleh anak cucu kita di masa depan nanti.
Sudah selayaknya ditanamkan pada diri kita untuk membawa misi ganda saat kita memutuskan untuk travelling ke alam terbuka yakni berwisata dan menjaga.
Agar hal itu bisa menjadi nyata, maka perlunya untuk menempuh kiat kiat berikut ini:
1. Tidak membuang sampah sembarangan
Dalam hal menjaga kebersihan kita mungkin butuh mencontoh Singapura. Jika anda ke Singapura dipastikan anda tidak akan menemukan sampah yang berserakan karna besarnya kesadaran penduduknya dalam menjaga kebersihan.
Mungkin selama ini ketika kita melihat tempat wisata yang kurang bersih kita akan menyalahkan petugasnya atau bahkan menyalahkan pemerintah yang menurut kita tidak memfasilitasi dalam hal menjaga kebersihan.
Padahal nyatanya kebersihan itu walaupun ditempat wisata sekalipun bukanlah tanggung jawab satu atau dua orang saja melainkan tanggung jawab kita semua.
Akan sulit rasanya mewujudkan kebersihan jika hanya segelintir orang saja yang menjaga sedangkan lainnya sesuka hati mengotori bahkan membuang sampah disana sini.