Hal ini tentunya jauh berbeda dengan kubu Prancis. Di era puasa Gelar Argentina, Les Bleus malah berjaya.
Bahkan dalam kurun waktu tersebut tim ayam jantan sukses mendapatkan dua gelar piala dunia yakni tahun 1998 diera Zinedine Zidane dan 2018 diera Antoine Griezmann cs.
Yang menjadi menarik alumni juara 2018 masih ada di piala dunia 2022 yakni Antoine Griezmann, Kylian Mbappe, Oliver Giroud, Raphael Varane, Benjamin Pavard sampai dengan Hugo Lloris dan lainnya
Meskipun demikian, misi mempertahankan gelar juga tidak akan mudah di realisasikan.
Namun inilah momentum yang tepat untuk membuktikan bahwa tim ayam jantan masih bisa berkokok dengan lantang.
Jadi, laga final nanti malam akan menjadi saksi apakah Prancis mempertahankan juara bisa jadi kenyataan atau malah Lionel Messi cs yang berhasil mengakhiri puasa gelar timnas Argentina.
Demikian dari saya, salam olahraga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H