Babak kedua tidak jauh berbeda dengan babak pertama, Liverpool sepertinya masih belum puas sehingga masih menerapkan permainan yang ofensif layaknya babak pertama. Bahkan saat laga babak kedua baru berjalan 1 menit mereka kembali membobol gawang tim tamu. Kali ini  berkat gol bunuh diri dari Chris Mepham yang membuat Liverpool unggul setengah lusin gol.
Pada menit ke-62 Firmino menambah pundi-pundi gol Liverpool lalu diikuti dengan gol Fabio Carvalho yang membuat Liverpool unggul 8-0.
Akan tetapi laga belum selesai. Tak ingin kalah dari Firmino yang mencetak Brace, Luis Diaz pun mencetak gol keduanya sekaligus menjadi gol penutup bagi Liverpool
Kemenangan ini membawa Liverpool naik keperingkat 8 klasemen sementara Premier league musim ini dengan mengantongi 5 poin. Kemenangan dilaga ini sekaligus meningkatkan semangat kembali bagi para punggawa the reds untuk mengarungi musim 2022/2023.
Menarik ditunggu apakah Liverpool bisa tetap konsisten dengan kemenangan atau malah ini hanya sebatas pelipur lara setelah 3 hasil buruk di laga pembuka
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H