Bertandang ke Elland Road Minggu malam (21/8) WIB , Chelsea dipaksa bertekut lutut atas tuan rumah Leeds United dengan skor telak 3-0Â
Pertandingan premier league musim 2022/2023 menghadirkan banyak kejutan. Setelah dipekan kedua manchester United secara mengejutkan dibantai 4 gol tanpa balas oleh Brentford kini giliran Chelsea yang di permalukan oleh Leeds united dengan skor akhir 3-0
Pada pertandingan kali ini Chelsea sebenarnya lebih mengontrol jalannya pertandingan bahkan  anak asuh dari Thomas Tuchel ini secara statistik menguasai bola dengan persentase 61% berbanding 39%
Akan tetapi bola itu bundar, dilapangan segalanya masih bisa terjadi dan penguasaan bola yang tinggi pun belum cukup membuat sebuah tim memenangkan pertandingan yang mereka lakoni. Begitulah yang terjadi terhadap chelsea di pertandingan kali ini.
Pada pertandingan kali ini sebenarnya the blues berhasil mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-15 melalui Raheem Sterling, namun sayang gol tersebut dianulir oleh wasit karna pemain tim nasional Inggris ini dianggap sudah terlebih dulu berada dalam posisi offside.
Pada akhirnya Leeds United berhasil membuka keunggulan di menit ke-33. Gol yang dicetak oleh Brenden Aoronson ini berawal dari blunder konyol yang dilakukan oleh penjaga gawang Mendy.Â
Kiper berkebangsaan Senegal ini setelah menerima backpass dan memilih bermain-main dengan bola bermaksud untuk mengecoh Aoronson didepan gawangnya sendiri namun Aoronson malah berhasil mencuri bola dari kaki Mendy dan membobol gawang chelsea. 1-0 tuan rumah memimpin.
Tertinggal 1-0 dari Leeds, Chelsea bukannya menyamakan kedudukan malah kembali kebobolan. Tak butuh waktu lama bagi Si putih untuk memperlebar jarak, karna leeds berhasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0 berselang 4 menit kemudian.Â
Tendangan bebas yang diberikan kepada tuan rumah berhasil membuat mereka mencetak gol tambahan melalui sundulan Rodrigo yang memanfaatkan assist dari Jack Harrison. Dan skor 2-0 pun bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki interval kedua Chelsea masih berusaha mengejar ketertinggalannya. Namun yang terjadi malah sebaliknya. Alih-alih mengejar ketertinggalan justru The blues kembali kebobolan dimenit ke-69 melalui Jack Harrison.Â
Berawal dari umpan tarik, mampu diselesaikan dengan apik oleh Jack Harrison dan membuat Leeds merubah papan skor menjadi 3-0
Ibarat peribahasa sudah jatuh malah tertimpa tangga, kekalahan Chelsea semakin lengkap setelah pada menit ke-84 Kalidou Koulibaly di ganjar kartu merah oleh wasit.Â
Dengan demikian pemain yang baru direkrut dari Napoli ini mengikuti jejak sang pelatih yang terlebih dahulu mendapat kartu merah  karna cekcok yang terjadi dengan Antonio Conte dalam pertandingan menghadapi Tottenham Hotspurs di Stamford Bridge pekan lalu
Setelah ini tidak ada gol tambahan yamg tercipta sampai peluit panjang ditiupkan dan laga pekan ke-3 liga inggris antara Leeds kontra Chelsea pun resmi berakhir dengan skor telak 3-0
Dengan hasil ini membuat Chelsea untuk sementara waktu hanya mengumpulkan 4 poin dari 3 laga dengan 1 kemenangan, 1 hasil imbang dan 1 kekalahan.
Kenyataannya membuat the blues harus puas berada diposisi papan tengah klasemen sementara premier league musim 2022/2023 sedangkan leeds malah ikut meramaikan posisi Big Four dengan koleksi 7 poin dengan 2 kemenangan dan 1 hasil imbang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H