Mohon tunggu...
Ratnawati
Ratnawati Mohon Tunggu... Guru - Guru di SDN Rejowinangun Trenggalek

Suka dengan hal baru dan tantangan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Jurnal Refleksi Dwi Mingguan

8 November 2022   00:15 Diperbarui: 8 November 2022   00:29 643
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi saat mempresentasikan PPT dari kelompok B. Dokpri

Hari Minggu, 23 Oktober 2022 dilaksanakan Lokakarya Orientasi  yang dilaksanakan secara luring di SMAN 1 Trenggalek. Acara mulai pukul 08.00 wib sampai dengan 16.00 wib. Pada kegiatan ini juga hadir bapak Kepala Sekolah Bapak Bambang Irawan dan juga bapak ibu Kepala Sekolah lain, bapak dan ibu Pengawas Sekolah, dan bapak ibu Pengajar Praktik. 

Kami melakukan beberapa kegiatan diantaranya perkenalan diri, membuat kesepakatan,pemetaan harapan dan kekhawatiran, pengenalan beberapa aplikasi portofolio digital, refleksi diri, mendapatkan arahan oleh pengajar praktik serta diberi motivasi oleh oleh kepala sekolah dan pengawas sekolah.

Dokumentasi kegiatan Lokakarya Orientasi. Dokpri
Dokumentasi kegiatan Lokakarya Orientasi. Dokpri

Hari Senin, 24 Oktober 2022 Perkenalan Vicon perdana bersama Fasilitator bapak Suyatno bersama Pengajar Praktik dan rekan-rekan Calon Guru Penggerak. Kami saling berkenalan dan berdiskusi tentang filosofi pemikiran Ki Hajar Dewantara.

Dokumentasi kegiatan Vicon perdana. Dokpri
Dokumentasi kegiatan Vicon perdana. Dokpri

Dokumentasi Foto Fasilitaor. Dokpri
Dokumentasi Foto Fasilitaor. Dokpri

Dokumentasi Foto Pengajar Praktik. Dokpri
Dokumentasi Foto Pengajar Praktik. Dokpri

Selanjutnya mengerjakaan tugas mandiri modul 1.1.a.4 Eksplorasi Konsep.

Hari Selasa, 25 Oktober 2022 melaksanakan Vicon kedua bersama Fasilitator bapak Suyatno bersama Pengajar Praktik. Kami membahas dan berdiskusi tentang filosofi pemikiran Ki Hajar Dewantara. Berkolaborasi dan berdiskusi secara kelompok.

Hari Rabu, 26 Oktober 2022 Mengikuti Vicon Elaborasi pemahaman bersama instruktur, Fasilitator, Pengajar Praktik, dan calon guru penggerak lainnya. Selama mengikuti kegiatan Pembelajaran di LMS secara Sinkronus dan asinkronus saya mengalami beberapa kesulitan. 

Saya belum terbiasa menggunakan fitur-fitur di LMS, sehingga harus berusaha keras untuk memahaminya. Setiap hari saya harus membuka LMS untuk belajar mandiri minimal dua jam dalam sehari. Dengan demikian saya bisa mengatasi kendala dan bisa mengikuti kegiatan serta tugas mandiri maupun tugas kelompok yang ad di LMS.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun