Kita bisa menghasilkan biji kopi berkualitas ketika proses roasting dan yang mengerjakan roasting berada dalam kondisi mood yang stabil (suasana hati senang).
Ketika meroasting kopi dengan perasaan/suasana hati sedang kacau maka kopi yang dihasilkan pun tidak akan menghasilkan cita rasa yang diharapkan. Jatuhnya malah hanya semacam tepung hitam yang pahit tanpa cita rasa kopi.
Proses roasting dengan menggunakan mesin khusus dan pengolahan tradisional juga menghasilkan cita rasa yang berbeda. Saya sendiri punya pengalaman ketika menikmati kopi dengan teknik roasting tradisional dan dengan menggunakan peralatan modern.
Ini preferensi pribadi saja, tidak berlaku umum. Saya merasa kopi dengan proses roasting mesin rasanya lebih nikmat ketimbang kopi yang dengan pengolahan tradisional. Padahal ini jenis kopi yang sama di daerah penghasil kopi yang juga sama. Meski kata Bang Aco hal itu tidak berlaku umum.Â
Nyatanya ada juga penikmat kopi yang senang dengan pengolahan tradisional yakni disangrai diatas tungku tanah dengan bahan bakar kayu. Katanya aromanya jauh lebih kuat ketimbang kopi olahan pabrikan atau peralatan modern.
Mungkin karena sejak awal saya menikmati kopi yang diproses dengan peralatan modern, dan tidak pernah meminum kopi dengan proses sangrai alami sehingga lidah saya lebih terbiasa dengan kopi-kopi yang sudah diberi sentuhan modernitas dalam pengolahannya (bukan kopi sachet).
Aco juga cukup bijak melihat pengalaman saya. Â Dengan preferensi yang berbeda seperti itu bukan berarti ada pengelompokan antara penikmat amatir dan penikmat sejati.
Tidak ada ukuran atau penilaian khusus kepada siapa penyandang kopi sejati dan amatir ini pantas disematkan. Kopi adalah soal selera dan cita rasa, indra perasa setiap orang berbeda-beda sehingga setiap orang punya hak untuk memilih kopi mana yang lebih cocok di indra penciuman dan perasanya.
Lalu pertanyaannya apakah pada akhirnya dengan permintaan pasar yang cukup tinggi terhadap kopi lalu tercipta era  "semua orang bisa minum kopi" akan menghilangkan eksotisme dan keunikan kopi yang selama ini menjadi kebanggaan para penikmat kopi sejati?. Bisa ya, tapi bisa tidak.