tidak menutup kemungkinan terdapat perbedaan-perbedaan praktik ritual. Jika perbedaan tersebut
diperuncing, konflik yang berpangkal pada rasa benci bisa lestari.
Sementara itu, apabila antar kelompok agama yang berbeda memilih tidak berkomunikasi, kecurigaan
yang timbul bisa bergerak pada tindakan-tindakan ekstrim. Kelompok agama tertentu mungkin saja
menanam bom di tempat ibadah agama lain.
Dengan kata lain, dialog di dalam masyarakat yang memiliki agama yang sama, maupun dialog antar
masyarakat yang berbeda agama, merupakan keniscayaan. Komunikasi yang dibangun bisa berdampak
pada tumbuhnya rasa saling percaya.
Tatkala rasa saling percaya sudah terbentuk, sentimen antar kelompok bisa direduksi. Stereotip yang
punya efek negatif pada hubungan manusia dengan manusia bisa dihilangkan.
Sejarah membuktikan, ada banyak negara yang dibangun atas pondasi perbedaan. Tidak terkecuali: