Jangan lupa bawa payung atau jas hujan ringan saat keluar rumah. Dengan ini jika hujan mendadak datang anda sudah memilliki alat untuk melindung diri dari basah akibat hujan
Hindari Banjir
Ketika mengemudi, hindari banjir. Banjir dapat menyebabkan kerusakan pada kendaraan dan ancamaan kepada keselamatan diri. Prioritaskan keselamatan dengan menghindari daerah yang rawan banjir.
Berhati-Hati Terhadap Petir
Petir merupakan fenomena alam yang sering terjadi Ketika hujan dan sangat berbahaya. Apabila terdapat petir di sekitar anda, sebaiknya jangan berada di tempat terbuka atau bersembunyi di bawah pohon. Jika mulai ada petir baiknya masuk kedalam rumah atau meneduh di bangunan atau Gedung terdekat.
Persiapkan Sumber Daya Darurat
Pastikan di rumah, anda memiliki persediaan darurat seperti lilin, baterai cadangan, lampu darurat, makanan, dan air yang dapat disimpan untuk keadaan darurat. Ini akan berguna jika listrik mati atau anda terisolasi saat badai hujan.
Cegah Penyakit dan Infeksi
Jangan bermain hujan dan jangan biarkan pakaian basah menempel terlalu lama pada tubuh. Jika kehujanan langsunglah mengganti pakaian. Hal ini dapat membantu mengurangi risiko penyakit dan infeksi yang mungkin timbul akibat terpapar air hujan.
Dengan persiapan yang baik dan penerapan tips ini, Anda dapat menghadapi musim hujan dengan lebih tenang sambil menjaga kesejahteraan anda dan lingkungan sekitar. Tetaplah waspada dan siap menghadapi berbagai kemungkinan yang mungkin terjadi selama musim hujan. Â Dengan kewaspadaan dan kesiapan yang sudah dilakukan, kita dapat mengurangi dampak buruk musim hujan dan memberikan perlindungan lebih baik bagi diri sendiri. Semoga dengan langkah-langkah ini, kita dapat menjalani musim hujan dengan lebih aman dan tenang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H