Mohon tunggu...
Rashif Zalhani
Rashif Zalhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Sup

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Benarkah Homeschooling Lebih Baik Daripada Sekolah Formal

27 Desember 2022   21:37 Diperbarui: 27 Desember 2022   21:48 233
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam urusan pendidikan, orang tua sudah tentu menginginkan yang terbaik untuk anaknya. 'Tak terkecuali di masa pandemi seperti saat ini. Dikutip dari penelitian milik Eka Damayanti dan rekannya, sebuah survey yang dilakukan oleh para peneliti departemen Nutrition and Public Health di Universitas Negeri Semarang menunjukan bahwa pembelajaran online terbilang kurang efektif. Sebab, pembelajaran online menghabiskan lebih banyak biaya internet, memberikan terlalu banyak tugas, dan juga membuat anak menjadi cepat lelah karena harus terus-terusan memandang gadget.

Tidak Semua anak merasa nyaman dengan system pembelajaran online dan virtual yang ada saat ini. Rasa nyaman ini yang kemudian dapat membuat kualitas belajar anak menjadi menurun. Menurut Huebner & McCullough juga mengungkapkan, bahwa rasa tidak nyaman ini timbul akibat pengalaman tidak baik dari sekolah menjadi salah satu factor utama pemicu stress pada siswa. Pembelajaran online juga membatasi anak untuk mengembankan potensinya secara menyeluruh.

Permasalahan inilah yang kemudia bisa dijadikan alas an bagi orang tua untuk memilih Pendidikan alternatif yang kita sebut sebagai homeschooling atau sekolah rumah. Dikarenakan banyak factor homeschooling menjadi salah satui solusi yang tepat bagi orang tua dan anak agar tetap mendapatkan kualitas pembelajaran yang baik dan bermutu di rumah.

IV. Persamaan Dan Perbedaan Homeschooling Dengan Sekolah Formal

Homeschooling termasuk model Pendidikan alternatif, disini homeschooling dan juga sekolah formal memiliki suatu tujuan yang sama yaitu mengantarkan anak didiknya untuk mengoptimalkan potensinya. Keduanya merupakan sarana untuk mengantarkan anak pada tujuan Pendidikan. Tujuan Pendidikan sebagaimana dinyata-kan dalam Undang-Undang No.20 tentang Sisdiknas pasal 3 adalah untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, beraklak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Selain beberapa persamaan, homeschooling dengan sekolah formal mereka juga memiliki perbedaan antara lain yaitu:

Sistem Pendidikan

Pada homeschooling, sistem pendidikan menyesuaikan kebutuhan anak dan kondisi keluarga.

Pada sekolah formal, sistem pendidikan menggunakan standarisasi sesuai standar yang dipikirkan lembaga sekolah dan Departemen Pendidikan Nasional.

Fasilitas Pembelajaran

Fasilitas pembelajaran homeschooling secara umum lebih simple dan efisien, hanya menggunakan fasilitas yang ada. Lebih prefer kepada fasilitas yang ada dirumah, semua tergantung dengan kelengkapan dari fasilitas rumah itu sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun