Mohon tunggu...
Raqsan Jani
Raqsan Jani Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Sepak Bola, Entertaiment dan Info Menarik Lainnya

Sangat termotivasi untuk terus mengembangkan keterampilan saya dan tumbuh secara profesional

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Dou Brazil Persib Bandung Masih Tumpul, Kesalahan Besar Mendatangkannya?

7 Februari 2022   16:26 Diperbarui: 7 Februari 2022   16:31 304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Persib Bandung harus mengakui keunggulan Bhayangkara FC dengan skor tipis 0-1  pada laga pekan ke-23 Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, (6/2/2022).

Gol kemenangan Bhayangkara FC atas Persib Bandung dicetak oleh Sani Rizki Fauzi pada menit ke-76.

Kemenangan tersebut membuat Bhayangkara FC menggusur Arema FC dari puncak klasemen dengan koleksi 49 poin dari 23 laga yang telah dilakoni.

Sementara itu, Persib harus tertahan di peringkat ke-5 klasemen Liga 1 dengan koleksi 43 poin dari 22 laga yang dilakoni atau terpaut 6 poin dengan Bhayangkara FC.


Kekalahan Persib tersebut banyak menuai sorotan dan kritik dari para penggemar Maung Bandung (Bobotoh) untuk penampilan tim kesayangannya.

Khususnya untuk Duo Brazil yaitu Bruno Cantanhede dan David da Silva yang mengisi lini depan.

Persib mendatangkan Duo Brazil  tersebut pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2021/2022.

Dengan mengorbankan Wander Luiz dan Castillion untuk mendatangkan Duo Brazil tersebut dengan tujuan lebih tajam di lini depan.

Namun nyatanya hingga 4 laga yang telah dilakoni keduanya belum bisa memberikan kontribusi yang memuasakan.

Bruno Cantanhede memang sudah mencetak gol bersama Persib saat debutnya, namun gol tersebut berasal dari titik putih penalti.

Sementara David da Silva hingga saat ini belum memberikan kontribusi yang mencolok untuk Persib Bandung.

Sejatina Bruno Cantanhede dan David da Silva memiliki rekam jejak yang cukup mumpuni dan cukup meyakinkan hati bobotoh.

Bruno Cantanhede sebelum bergabung dengan Persib memilki catatan sebagai top skor di Liga Vietnam.

Sementara David da Silva pada saat bersama Persebaya telah menyumbangkan 35 gol dan berhasil mebawa Persebaya menjadi runner-up Liga 1 2019.

Apakah mendatangkan Duo Brazil ini merupakan kesalahan besar untuk Persib Bandung?.

Masih ada 12 laga lagi yang tersisa di Liga 1 2021/2022 sebagai ajang pembuktian terhadap Duo Brazil tersebut dan memberikan kontribusi untuk mebawa Persib juara musim ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun