Mohon tunggu...
Raptanaria Sinurat
Raptanaria Sinurat Mohon Tunggu... Mahasiswa - Undergraduate Business Education Student in Universitas Pendidikan Indonesia

Currently, I'm a fourth year student from Business Education Major, Universitas Pendidikan Indonesia. I have an immerse curiosity in business, education, and literature topic. Learning, creating better society, and helping people have always been my three main focus.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengalaman MSIB Batch 4: Belajar Bisnis Melalui Proyek Nyata di Pilih Jurusan!

27 Desember 2023   22:29 Diperbarui: 27 Desember 2023   22:38 188
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi MSIB Batch 4 di Pilih Jurusan/dokpri

Sebelum melaksanakan projek Inovasi Model Bisnis Berkelanjutan di lingkup Business Acquisition. Pilih Jurusan memfasilitasi beberapa kegiatan sebagai pengenalan sekaligus pelatihan dalam melaksanakan projek magang untuk 5 bulan ke depan, yaitu onboarding, training agile execution express, training layanan Pilih Jurusan, dan roleplay visitasi sekolah. Pada kegiatan keseharian sebagai Business Acquisition di Regional Bandung, saya memiliki tanggung jawab utama yang harus dikerjakan sesuai dengan deskripsi pekerjaan, yaitu:

1. Mempromosikan dan memasarkan produk Pilih Jurusan yang berupa online workshop, psikotes, online coaching, laporan psikogram & laporan coaching, pelatihan guru BK, edufair, student planner;

2. Mendukung kerja sama, menjalin relasi, hingga negosiasi dengan berbagai pihak untuk bermitra dengan Pilih Jurusan untuk mencapai tujuan akuisisi;

3. Menjalin hubungan baik kepada calon mitra sekolah agar tetap aware dengan produk Pilih Jurusan atau membangun keinginan untuk menggunakan layanan psikotes dari Pilih Jurusan;

4. Menganalisis masalah yang terjadi di lapangan ketika visitasi, membuat rancangan program/ide inovasi terkait manajemen dan strategi bisnis berdasarkan pada rumusan pengembangan permasalahan bisnis yang dilihat dari skala prioritas dan seberapa besar dampak dari program/ide tersebut, serta melakukan evaluasi strategi. Hasil analisis tersebut kemudian dipresentasikan kepada mentor dan rekan satu divisi untuk mendapatkan feedback.

5. Melakukan input data terkait kunjungan visitasi sekolah, data webinar, data sekolah potensial akuisisi, dan kelengkapan dokumen kunjungan. 

Dengan adanya program ini, saya mendapatkan hands on experience khususnya dalam menjalankan peran sebagai bagian dari Business Acquisition untuk membangun hubungan dengan calon klien yang nantinya akan menggunakan layanan secara end to end dengan perusahaan.

Hal-Hal yang Didapatkan saat Magang di Pilih Jurusan

Dokumentasi Visitasi Sekolah
Dokumentasi Visitasi Sekolah
Banyak pembelajaran yang didapatkan selama mengikuti program MSIB di Pilih Jurusan selama saya terlibat langsung dalam pelaksanaan projek tersebut, di antaranya adalah:

1. Melatih kemampuan. public speaking dalam mengolah dan mengkomunikasikan kata dengan baik sehingga informasi layanan Pilih Jurusan dapat tersampaikan dengan jelas dan efektif kepada pihak sekolah. Sekaligus mampu menerapkan komunikasi secara persuasif dengan melakukan pemasaran secara face to face untuk mengajak dan mempengaruhi mitra untuk menggunakan layanan psikotes Pilih Jurusan. 

2. Melatih kemampuan dalam melakukan negosiasi berdasarkan kebutuhan pihak sekolah sebagai customer serta mampu mencari solusi yang menguntungkan kedua belah pihak. Selain itu, pengalaman ini melatih kemampuan problem solving dengan melihat beberapa masalah yang sering terjadi di sekolah dan membuat strategi akuisisi serta solusi yang dapat diambil dari masalah tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun