Mohon tunggu...
Rani Febrina Putri
Rani Febrina Putri Mohon Tunggu... Lainnya - Fresh Graduate, Bachelor of Food Technology | Fiction Enthusiast |

Penyuka fiksi dalam puisi, cerpen, dan novel. Hobi belajar dari buku-buku yang dibaca, orang-orang yang ditemui, lagu-lagu yang didengar, dan tempat-tempat yang dikunjungi.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Sebelas Kata untuk Wanita Sepertiku

25 Oktober 2023   21:35 Diperbarui: 25 Oktober 2023   21:49 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: unsplash.com/PricillaDuPreez

aku adalah wanita pada umumnya

suka cokelat

es krim

telur gulung

sosis bakar

--

namun kau bersikeras

menuangkan pengakuan-pengakuan, pada segelas kisah yang hampir dimulai

atas dasar cinta

bahwa aku

berbeda dari wanita biasanya

--

"bukan perihal makanan kesukaan," katamu.

--

suka berdandan

menonton drama korea

bernyanyi di kamar mandi

"itu disukai wanita biasanya," kataku.

--

kau menggeleng, mencoba mengeja situasi

mencari kata-kata yang tiba-tiba bersembunyi

--

"kau berbeda,"

"setidaknya di mataku,"

akhirnya kau berkata.

--

aku belum puas

keraguan masih belum terkelupas dari batinku

di mana sebenarnya letak perbedaanku di antara wanita-wanita lain?

--

"kau berbeda,"

"karena kau wanita yang kucintai, sedangkan wanita lainnya tidak,"

akhirnya kau menemukan sebelas kata yang terangkai menjadi kalimat apik

setiap ejanya melemparkan sihir

--

raguku yang setebal kabut di pagi buta

akhirnya luruh

tersihir sebelas kata

yang lahir dari usahamu

dan hatimu yang berhasil menemukan kata-kata

--

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun