Walau hanya bahasa air mata
Meski hanya jeritan tanpa suara
Tuhan maha tahu maha mendengar
Walau tak ada internet atau CCTV di surga
Sesungguhnya Ia sudah tahu semua
Yang belum terjadi dan akan terjadi
Usahamulah yang mampu mengubah ketetapan-Nya
Redakan amarah-Nya atas abai dosa
*
Permohonanmu betikkan belas kasih-Nya
Ketulusanmu Ia akrab kenali
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!