Mohon tunggu...
Andri Mastiyanto
Andri Mastiyanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Penyuluh Kesehatan

Kompasianer Of the Year 2022, 104 x Prestasi Digital Competition (69 writing competition, 25 Instagram Competition, 9 Twitter Competition, 1 Short Video Competition), Blogger terpilih Writingthon 2020, Best Story Telling Danone Blogger Academy 2, Best Member Backpacker Jakarta 2014, ASN, Email : mastiyan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Launching Temu Kompasiana, Kumpul, Interaksi, dan Mengenalkan Komunitas

2 Juli 2023   06:54 Diperbarui: 2 Juli 2023   11:00 1211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengurus KOMIK dari kiri ke kanan (Humaidy, Linda, Depus, Valka) I Sumber foto: Dokumentasi pribadi

Ngumpul lagi, ini yang akhir daku (saya) rasakan lagi. Baru minggu kemarin ngumpul dengan rekan-rekan Kompasianer di kegiatan launching buku karya Mbak Asita DK yang berjudul "Banyuwangi Sunrise of Java", bertempat di (24/6/2023) di O2 Corner Co Working Place Kompas Gramedia. 

Nah, ditempat yang sama, kami para Kompasianer bertemu kembali. Kami dipertermukan tentu ada sebab, ternyata yang menyatukan kami sebuah acara bertajuk "Launching Temu Kompasiana, Panggung Kolaborasi dan Interaksi Komunitas di Indonesia". 

Sepertinya ada sekitar 20-an Kompasianer yang hadir, tapi tidak sesuai dengan jumlah kompasianer yang mendaftar terdata diatas 80-an kompasianer. Mungkin mereka terjebak karena long weekend keburu jari klik daftar, terdampak hujan, atau ada kegiatan lainnya yang lebih penting.

Rencananya yang akan menjadi speaker utama adalah COO Kompasiana, Nurulloh, tapi mungkin beliau ada kegiatan yang lebih penting yang akhirnya digantikan oleh Kevin Anandhika Legionardo (Community Lead at Kompasiana). Walaupun dirinya akhirnya hadir duduk dibelakang sambil nyeruput kopi.

Nara sumber lainnya yaitu Ichsan Kamil (Community Moderator) dan para Admin KOMIK (Kompasianers Only Movie enthus(i)ast Klub) dari Mbak Dewi Puspa, Linda, Valka, dan Humaidy.

Kevin mengungkapkan bahwa Temu Kompasiana sejatinya sudah rilis di bulan April 2023, medium ini di development dari bulan Januari s/d bulan Maret 2023.

Admin Kompasiana, Kevin menerangkan menyangkut Temu Kompasiana I Sumber Foto: Dokumentasi pribadi
Admin Kompasiana, Kevin menerangkan menyangkut Temu Kompasiana I Sumber Foto: Dokumentasi pribadi

Gambaran Kevin, Temu Kompasiana berangkat dari background problem yang kita (Kompasiana) temui, ternyata interaksi forum komunitas menurun bukan hanya di Kompasiana saja, ini terjadi dihampir semua elemen UGC (User Generated Content) di Indonesia.

Ia menceritakan kisah kebelakang, pada medio 2008 s/d 2013 warganet sering berkumpul di Kaskus, Space, dan macam-macam forum lainnya.

Forum-forum ini akhirnya menghadapi tantangan dengan hadirnya gelombang WhatsApp yang hadir di tahun 2014. Itu membuat community base di Indonesia dan juga komunitas-komunitas di Kompasiana membuat WhatsApps Group (WAG).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun