Sejumlah Guru di daerah yang telah memanfaatkan Platform Merdeka Mengajar pun berbagi pengalaman di channel youtube PPG GTK Kemendikbud.
Samuel Kuriake Balubun, seorang guru yang mengajar di SMA Negeri 5 kota Tual, Maluku bertestimoni bahwa Platform Merdeka Mengajar sangat penting dan bermanfaat dalam layanan belajar di sekolahnya.Â
Pengalamannya, platform ini menyediakan berbagai jenis modul ajar yang bisa dimanfaatkan oleh para Guru di sekolahnya untuk mengembangkan pembelajaran.
"Fitur yang sering dipakai di sekolah kami adalah berbagai jenis modul ajar yang dapat dimanfaatkan oleh guru-guru kami di sekolah untuk mengembangkan pembelajarannya. Sehingga pembelajaran mereka makin menarik dan variatif, sehingga anak-anak betul-betul bisa menikmati pembelajaran yang dilaksanakan oleh para guru di sekolah" tutur Samuel
Senada dengan Samuel, Guru SD Negeri Jarit 01, Lumajang, Jawa Timur, Vivi Wahyuni juga menerima manfaat dari Platform Merdeka Mengajar. Dirinya dapat menuangkan semua tugas-tugas proyek dari siswanya menjadi kreatifitas yang tidak terhingga.
"Fitur asesmen beri kemudahan yang sangat bermanfaat bagi kami. Dimana kami dapat membagikan asesmen tersebut kepada murid-murid dalam 1 kelas, 2 kelas, maupun 3 kelas secara pararel" ungkap Vivi
Setali tiga uang, Bambang Waluyo, Guru SMPN 4 Kota Metro Lampung, menyampaikan bahwa dirinya bisa dengan mudah memperoleh modul pelatihan daring secara gratis kapan pun dan dimana pun.Â
Bambang dapat mengakses dimana saja sehingga pembelajaran di kelas yang dirinya ampu (didik) menjadi tidak monoton. Adapun fitur yang sering ia gunakan adalah perangkat ajar dan pelatihan mandiri.