Mohon tunggu...
Andri Mastiyanto
Andri Mastiyanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Penyuluh Kesehatan

Kompasianer Of the Year 2022, 104 x Prestasi Digital Competition (69 writing competition, 25 Instagram Competition, 9 Twitter Competition, 1 Short Video Competition), Blogger terpilih Writingthon 2020, Best Story Telling Danone Blogger Academy 2, Best Member Backpacker Jakarta 2014, ASN, Email : mastiyan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Journey of Soekarno, Mengenal Sejarah RI 1 di Diorama Arsip Presiden Sukarno

24 Desember 2022   20:53 Diperbarui: 24 Desember 2022   21:36 1685
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mas Hanif menerangkan sejarah Bung Karno I Sumber Foto : dokpri

Soekarno, sosok Bapak Bangsa yang penuh cerita. Bila kita membahas sosok Proklamator ini tidak ada habisnya. Dari cara pandanganya, gagasannya, peninggalannya dan kontroversinya.

Daku (saya) bersama 11 traveler Komunitas Pecinta Sejarah Budaya dan Old Building (PSBB), Sabtu, 24 Desember 2022 berkesempatan Journey of Soekarno di Diorama Arsip Presiden Soekarno Gedung Arsip Nasional yang terletak di Jl. Gajah Mada No.111, RT.1/RW.1, Krukut, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Nama resmi (nomenklatur) dari Gedung Arsip Nasional sejak Agustus 2022 menjadi Pusat Studi Arsip Statis Kepresidenan Presiden Pertama Republik Indonesia. Biar gampang penyebutan, sesuai brosur yang daku dapat menggunakan nama Diorama Arsip Presiden Sukarno.

Gedung Diorama Arsip Sukarno di belakang Gedung Arsip Nasional I Sumber Foto : Hanif Aulia Rahman
Gedung Diorama Arsip Sukarno di belakang Gedung Arsip Nasional I Sumber Foto : Hanif Aulia Rahman

Diorama Arsip Presiden Soekarno letaknya berada dibelakang persis Rumah Ex Gubenur Jenderal Belanda (Gedung Arsip Nasional RI) yang dikenal dengan sebutan "Amazing Huis De Klerk".

Daku berkesempatan berkunjung kembali ke Gedung Arsip Nasional RI ini. Perjalanan ini menjadi kali kedua, dimana sebelumnya mengunjunginya pada minggu, 6 Maret 2022 bersama komunitas PSBB.

Namun, saat itu daku lebih fokus memperhatikan bangunan peninggalan Gubenur Jenderal Belanda, karena Diorama Arsip Presiden Sukarno masih dalam tahap pembangunan, pengerjaan dan pemasangan sarana prasarana museum.

Jejak pertama ke Gedung Arsip Nasional bisa dibaca di sini : Menapak dan Mencium Aroma 'Ratu dari Timur' di Amazing Huis De Klerk

Apa yang daku jalani kali ini tujuannya melanjutkan perjalanan kisah Proyek Mercusuar Founding Father "Soekarno" yang dilaksanakan pada 22 Oktober 2022 bersama teman-teman Komunitas PSBB. Perjalanan kali ini (24 Desember 2022) diberi sebutan " Journey of Soekarno".

Baca juga : Proyek Mercusuar Soekarno, Seperti Apa Ceritanya?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun