UGC dalam negeri ini memiliki program seperti job review yang berjuluk Exclusive Writer. Berkali-kali daku menikmati kucuran hepeng dari  job review Kompasiana. Pada sebuah momen, pernah daku diajak ke sebuah lokasi perusahaan minyak dan gas di perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah.Â
Jadi ! tulis sekali-sekali mengenai sebuah produk atau perusahaan yang bagus menurut selera konsumen, kali aja tulisan kalian dilirik Kompasiana. Berisik boleh tapi jadikan voice.
_
9. Menikmati Hidup Bersosial Sesuai Minat Bersama Komunitas Kompasiana.Â
Ponakan kompas.com ini menyediakan ruang bagi kompasianers yang memiliki minat menulis spesific interest seperti Film (KOMIK), Traveling (Koteka), Makanan (KPK), Kereta Rel (Click Kompasiana), daerah, dll. Empat komunitas tersebut daku sempat mengikutinya, namun yang lain belum.
_
10. Bisa Kenalan dengan Berbagai Kreator dengan Latar Belakang yang Beragam.
Gara-gara berdunia maya dan berdunia nyata di Kompasiana daku dapat mengenal teman kompasianers dari pejabat, pengusaha, ASN, konten kreator, tukang koran, petani, montir, pilot ada di Kompasiana.Â
Semuanya menulis bukan sekadar kejar setoran tuntutan kerja layaknya seorang jurnalis di kantor berita. Mereka kejar setoran klo ada lomba blog...kwk..kwk....