Selain group WA / RT terdapat pula group berdasarkan spesific interest seperti; Badminton, Futsal, Fotografi, Renang, Jelajah Masjid, Buku & Blogger, KTB Be The Light, Lari, Basket, Weekday Holiday, Talent, Touring dan Sejarah-Museum. Kegiatan group berdasarkan spesific interest disesuaikan dengan bentuk group tersebut walaupun acapkali tidak berhubungan dengan travelling.
Untuk bergabung tidaklah sulit tetapi bersyarat. Syarat gabung dengan komunitas ini yaitu kamu hanya perlu KIRIM FOTO KTP / IDENTITAS diri kamu dan datang ke KOPDAR BPJ minimal satu kali (Info kopdar ada di group) lalu isi link database member BPJ di Register FORM BPJ.
Buka Bersama Akbar BPJ Yang mengusung Konten Keberagaman
Bulan Ramadhan merupakan bulan suci bagi umat muslim yang penuh dengan Pengampunan, Rahmat, Hidayah dan Berkah. Pada bulan ini tidak hanya sasama insan tetapi komunitas akan mempererat tali silaturahmi yang sekian lama terjalin dengan buka puasa bersama.
Menjalin silahturahmi amatlah penting karena Agama memerintahkan untuk itu. Banyak traveller dari BPJ bertemu dengan banyak traveller lainnya dalam sebuah trip, tetapi ketika mengikuti trip lainnya dikemudian hari tidak bertemu dengan orang yang sama. Dengan adanya bukber, kopdar rutin dan kopdar akbar bisa mempertemukan mereka kembali.
Komunitas 'Backpacker Jakarta' mengadakan acara Buka Bersama pada hari Sabtu, 10 Juni 2017 di Aula Kementrian Pemuda & Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta. Daku hadir pada acara ini sebagai tamu undangan perwakilan dari Komunitas 'Coin A Chance'. Sebetulnya secara pribadi daku sudah mendaftarkan diri sebagai member non RT / WA group.
Silahturahim merupakan salah-satu bagian yang tidak terlepaskan dari acara bukber akbar BPJ 2017. Untuk itu BPJ mengundang beberapa komunitas travelling, komunitas, institusi, lembaga, perusahaan yang berinteraksi dengan BPJ yaitu Pendaki Cantik, Destinasi Indonesia, BPI Jabodetabek, Harian Nasional, Shopback, Sebangsa, Tramedica, Bpi Depok, Hammockers Id, Pertamina Energi, Suara.com, Bens Radio, Greenpeace, Dagelan, Lawonhandmade, Jalan Pendaki, Trashbag Community, Sobatbudaya, Coin a Chance, Explore Nusantara, BPK, Jawapos, Okezone.com, Detik Travel, Picmis, TVRI, Quick Silver, Nivea, Metro, Consina, ANGWYN, Dompet Duafa, Qoloni, Yifest, Kemenpora 1, Wari Pontianak, Pendaki Hijabers.