[caption caption="Deskripsi : Ketangguhan Kamera Sony Experia I Sumber Foto : Sony Mobile"][/caption]
Sebagai pecinta jalan-jalan yang dibilang sebutannya traveller, sungguh tidak lengkap rasanya apabila tidak mengabadikan sebuah momen perjalanan. Foto yang diambil dari sebuah momen perjalanan yang kita jalani itu dapat menggambarkan bahkan mengkisahkan sebuah lokasi foto pada saat diambil atau memuat beberapa cerita / kisah. Foto yang dilihat oleh banyak orang dapat menimbulkan banyak persepsi tergantung daya imajinasi yang melihat. Itulah seninya sebuah gambar dibandingkan sebuah film, ada daya hayal dan imajinasi yang bermain. bahkan dengan adanya tehnologi maka hasil foto dapat di edit terlebih dahulu sebelum di publish yang menambah daya tarik dari sebuah foto dimana saya sebut "Foto Edit".
Saat ini trand travelling, backpacker, Flashpacker berkembang begitu pesat bahkan meninggalkan trend batu akik. Anak muda jaman sekarang begitu mencintai dunia travelling yang awalnya disebabkan oleh pesona foto-foto lokasi wisata yang bertebaran di social media. Dunia internet berkembang begitu cepatnya dalam 2 (dua) tahun terakhir ini yang diimbangi oleh percepatan kemudahan masyarakat mendapatkan Smartphone. Smartphone inilah yang mempermudah hasil foto jepretan para traveller di upload di dunia maya secara cepat tanpa menunggu di transfer ke desktop.
Namun, tidak semua smartphone dilengkapi dengan kamera yang mempuni. Alhasil, kualitas fotonya tidak sebagus yang kita inginkan. Akan ada kendala yang ditemui, seperti blur / goyang, tidak fokus, buram, kurang pencahayaan dll. Untuk menutup kekurangan itu akhirnya berujung menggunakan aplikasi yang terdapat di app store untuk memperindah hasil foto seperti 360, Beauty Plus, Foto Editor, dan lain-lain. Tetapi apabila hasil foto kurang bagus maka hasil foto edit juga tidak akan seperti yang diharapkan.
[caption caption="Deskripsi : Foto Pertama Tanpa Editing I sumber Foto : Andri M"]
[caption caption="Deskripsi : Foto Tanpa Editing II I Sumber Foto : Andri M"]
Deskripsi foto ( Foto Tanpa Editing I & Foto Tanpa Editing II ): Hasil foto diatas menggunakan ponsel smartphone salahsatu merk yang di bundling salah satu provider dengan spesifikasi Layar 4.5 inch IPS 540 x 950 pixels (256 ppi pixels density). Kamera utama 8 megapixels dengan Auto Focus plus LED Flash dan kamera depan 2 megapixels. Dari hasil foto ponsel tersebut terlihat kurang jernih dan cerah, foto pertama diambil didaerah Kawah Putih Bandung yang berkabut pada saat siang hari sedangkan pada foto kedua diambil di Museum Bank Indonesia pada saat siang hari. Foto tersebut tidak mengalami editing.
[caption caption="Deskripsi : Kawah Putih editing (Photo III) I Sumber Foto : Andri M"]
[caption caption="Deskripsi : Musem Bank Indonesia (Foto Editing IV) I Sumber Foto : Andri M "]
Deskripsi foto ( Foto dengan Editing III & Foto dengan Editing IV ): Hasil foto diatas menggunakan ponsel smartphone salahsatu merk yang di bundling salah satu provider dengan spesifikasi Layar 4.5 inch IPS 540 x 950 pixels (256 ppi pixels density). Kamera utama 8 megapixels dengan Auto Focus plus LED Flash dan kamera depan 2 megapixels. Dari hasil foto edit III tersebut terlihat lebih terang dan detail lebih baik, sedangkan untuk foto editing IV tampak foto lebih hidup dimana kumpulan orang tersebut terlihat menonjol. Editing menggunakan aplikasi 360.
Dengan aplikasi editing foto mampu meningkatkan kualitas foto seperti warna, kecerahan, dan detail. Tetapi apabila pengambilan foto tidak baik dan kualitas lensa camera serta kerapatan pixel rendah maka tetap saja tidak akan membuat fotonya lebih baik walaupun dibantu dengan aplikasi. Bisa kita lihat perubahan pada foto ke II sebelum di edit dengan foto ke IV setelah di edit, area muka orang-orang yang berada di foto tetap kurang tajam dan masih terlihat blur walaupun agak sedikit meningkat kualitasnya.
Foto ponsel tidak hanya berprinsip siapa yang dibelakang kamera tetapi juga berprinsip kualitas kamera yang digunakan. Saat ini banyak bermunculan smartphone dengan kamera ukuran mega pixel yang tinggi tetapi ada yang patut diperhatikan yaitu kerapatan pixel pada sebuah kamera smartphone dan beberapa spesifikasi pendukung lainnya
***
[caption caption="Deskripsi : Acara Kompasiana Coverage : Sony Experia Playground I Sumber Foto : Andri M"]
Deskripsi : Sabtu, 3 Oktober 2015 ... Sony Xperia™ meluncurkan dua smartphone terbaru yaitu Sony Xperia C5 Ultra Dual dan M5 Dual di Locanda Food Voyager yang berada di Panin Bank Building, Jakarta. Dua ponsel tersebut dilengkapi dapur pacu & fitur kamera yang terbilang sangat tinggi spesifikasinya. Pada saat acara tersebut saya mendapatkan kesempatan menyentuh dan memegang Sony Xperia M5 Dual yang terlihat mewah dan elegan dengan warna putih susu. (Foto ini menggunakan Camera Ponsel belakang 8 megapixel dengan kerapatan pixel 321 ppi dari salah satu merk smarthone Tiongkok terlihat sedikit blur)
SONY XPERIA M5 DUAL
Siang itu tgl 3 oktober 2015, penampakan Sony Xperia M5 Dual tergengam ditangan ku. Dirikulah yang menjadi penanggung jawab terhadap contoh nyata smartphone tersebut di kelompok 8 (delapan). Smartphone ini memiliki ukuran 145 x 72 x 7.6 mm dengan berat 142.6 g, cukup simpel dan ringan untuk aku genggam . Dengan begitu Sony Xperia M5 Dual memiliki layar lebar dengan body yang tipis dan pastinya ringan. Aku jatuh cinta pada pandangan pertama terhadap smartphone ini
[caption caption="Deskripsi Foto : Sony Experia M5 Dual I Sumber Foto : Andri M"]
[caption caption="Deskripsi : salah satu kompasianer di acara Sony Experia Playground I Sumber Foto : Andri M"]
[caption caption="Deskripsi : Selfie Menggunakan Sony Experia M5 I Sumber Foto : Sony Mobile"]
Teknologi panel yang dipakai pada smartphone ini adalah IPS. Kemampuan IPS dapat menyajikan tampilan kaya warna dan nyaman jika dipandang dari berbagai sudut. Selan itu proteksi layar maksimal juga disajikan dengan Scratch-resistant glass yang mampu menahan dari berbagi jenis goresan.
Sebagai traveller kadang kita hanya punya satu kesempatan untuk mengabadikan momen dengan baik. Sony Xperia M5 Dual dilengkapi teknologi untuk mengabadikan sebuah momen saat itu juga dan akan menghindarkan memotret momen saat semuanya telah berlalu. Dengan Sony Xperia M5 dual, kita bisa memotret seperti seorang fotografer yang ahli dengan Fokus Otomatis Hybrid 0,25 detik, 21,5 megapiksel, dan zoom tajam hingga 5 kali.
[caption caption="Deskripsi : Spesifikasi Sony Experia M5 Dual I Sumber Foto : Sony Mobile"]
Sony Xperia M5 Dual sungguh dahsyat, terutama dengan kameranya yang 21,5 megapiksel dan ISO 3200 serta kerapatan pixel 441 ppi, maka hasil foto akan terlihat sejernih tanpa harus di edit dengan aplikasi. Apabila kita tidak bisa cukup dekat dengan dengan objek foto, Zoom Picture 5x memungkinkan bidikan dekat tanpa mengorbankan kualitas foto atau pecah. pada saat kita travelling bareng dengan teman-teman seperjalanan selfie & welfie yang keren tidak boleh terlewatkan. Kita perlu ingat sesuatu yang penting yaitu kamera depan yang cemerlang dan diri kita. Dengan resolusi 13 megapiksel, fokus otomatis, dan filter di foto, Xperia M5 Dual adalah kamera selfie & welfie yang layak kita recomendasikan.
Permasalahan utama para traveller adalah ketahan baterai dari sebuah smartphone, ketika saya menggunakan smartphone pada saat travelling maka saya harus membawa powerbank dan baterai cadangan. Ternyata solusi tersebut terdapat dalam Sony Xperia™ M5 Dual yang dilengkapi dengan baterai yang mampu bertahan hingga dua hari, sehingga kita akan bisa terus eksis dan update tanpa kehilangan momen perjalanan pada saat travelling. Daya tahan baterainya mampu melakukan pemutaran musik hingga 63 jam, penayangan video Full HD hingga 8 jam, dan waktu bicara hingga 12 jam.
[caption caption="Deskripsi : Sony Experia M5 Tahan Air I Sumber Foto : Sony Mobile"]
Dengan IP 65/68 tertinggi di kelasnya, memungkinkan smartphone Sony XperiaTM M5 Dual tahan air di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit, sehingga kita bisa memotret pada saat kita snorkling. Dengan smartphone Android kedap air, kita tak perlu khawatir bila Sony Xperia M5 Dual kotor, cukup bilas dengan air keran. Yang tidak perlu di khawatirkan dari smarthone yang anti air yaitu ketika terjebak hujan, teruskan saja pemotretan tanpa harus sibuk menyelamatkannya.
SONY XPERIA C5 DUAL
Sony Xperia C5 Ultra terbalut bezel yang begitu tipis, hampir semua bagian pada Xperia C5 Ultra terdiri dari layar. Dengan bingkai aluminium yang exclusive dan bagian belakang yang sedikit melengkung, ini adalah smartphone yang begitu nyaman digenggam maupun keren dilihat.
[caption caption="Deskripsi : Penampilan Sony Experia C5 Ultra Dual I Sumber Foto : Andri M"]
Sony Xperia C5 Ultra membuat kita bisa berbagi kisah kepada teman-teman kita melalui foto yang kita upload, Dengan kamera depan dan belakang yang handal sudah menjadi senjata yang mempuni untuk narsis. Kamera depan dan belakang kembar beresolusi 13 megapiksel membantu kita menangkap gambar secara keseluruhan.
Untuk mendapatkan gambar yang keren, dengan menggunakan kamera depan dengan sudut bidik lebar dapat digunakan untuk foto bersama banyak orang. Sony Xperia C5 Dual dilengkapi dengan Otomatis Superior dan fokus otomatis di kamera depan dan belakang sehingga menghasilkan gambar yang lebih tajam. Dengan spesifikasi ini, kita akan mendapatkan kualitas foto paling jernih yang bisa saya bayangkan.
[caption caption="Deskripsi : Spesifikasi Sony Experia C5 Ultra Dual I Sumber Foto : Sonymobile.com"]
Travelling kalau tidak selfie itu berasa ada yang kurang, menurut ku dengan spesifikasi yang ada Sony Xperia C5 Dual dapat dikandidatkan sebagai Smartphone selfie terbaik. Otomatis Superior memastikan hasil foto yang sempurna dan Selfie Flashnya dapat mencerahkan lebih banyak bagian gambar, untuk lebih jernih saat siang atau malam. Tidak perlu khawatir dengan kurangnya cahaya latar berkat filter HDR. Smartphone ini memiliki kamera depan dan belakang beresolusi 13 megapiksel dengan lampu flash dan layar 6 inci yang tajam. Lensa super lebar 22 mm yang dimiliki smartphone ini memungkinkan kita untuk tidak hanya melakukan selfie tetapi juga wefie dengan jumlah orang lebih banyak
Sony Xperia C5 Ultra berhasil memaksimalkan tampilan tanpa memperbesar ukuran ponsel, dengan mode satu tangan pada Xperia C5 Ultra. Tampilan Full HD Xperia C5 Ultra cocok digunakan ketika kita bersama teman-teman seperjalanan berbagi keceriaan saat travelling. Layar 6” yang lebar menyediakan luasnya cakupan gambar dan teknologi IPS menjadikan tampilannya terlihat jelas dari berbagai sudut.
Gadget canggih ini memang ditujukan untuk mengajak pemakainya untuk bisa berekspresi didepan kamera dan tidak ada kata malu, dengan ukuran layar besar dan design yang mewah. Tersedia pula 3(tiga) pilihan yaitu : warna putih bersih, hitam elegan, atau mint.
***
Yang selalu menjadi kendala bagi saya pada saat travelling menggunakan smartphone adalah daya tahan baterai, masalah tersebut akhirnya dijawab oleh perwakilan Sony Mobile
"Sony Xperia™ M5 Dual dan Xperia™ C5 Ultra Dual dilengkapi dengan baterai yang mampu bertahan hingga dua hari, sehingga Anda bisa terus eksis dan update tanpa kehilangan momen" ucap Ika Paramitha (Head Marketing SONY MOBILE Indonesia).
Dengan begitu ketika saya travelling secara One Day Trip atau Two day Trip (Sabtu-Minggu) tidak perlu khawatir dan tidak perlu membawa baterai cadangan atau powerbank.
Itulah review Sony Xperia™ C5 Ultra Dual dan Xperia™ M5 Dual . Dari fitur yang saya sampaikan, pengguna bisa menentukan smartphone mana yang cocok dengan kehidupan sehari-harinya. Untuk harga, Xperia™ C5 Ultra Dual dibanderol dengan harga Rp. 4.750.000 dan Xperia™ M5 Dual deibanderol dengan harga Rp. 5.999.000. Dengan dua smartphone canggih ini kita tidak perlu menggunakan aplikasi editing untuk mempercantik hasil foto. Sebagai penggemar aktifitas "Jepret", spesifikasi yang dihadirkan Sony Xperia™ C5 Ultra Dual dan Xperia™ M5 Dual sangat Recommended.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H