Sebenarnya yang perlu dibentuk adalah perubahan mindset bahwa good looking adalah segalanya. Good looking bukan melulu wajah cantik dan tampan. Tapi good looking adalah tentang keindahan keseluruhan, bukan dari tampilan wajah saja.
Ada banyak faktor yang bisa kita lakukan untuk menjadi seseorang yang good looking tanpa mengutamakan kecantikan dan ketampanan.
- Lebih memperhatikan pakaian
Pakaian adalah cerminan diri kita. Usahakan kita bisa menempatkan diri dengan pakaian yang kita pilih. Saat acara santai atau formal, siapa yang kita temui, waktu acara pagi siang sore atau malam hari. Pertimbangan seperti itu kita gunakan untuk memilih pakaian yang tepat.
Pakaian yang tepat, rapi, apalagi ditambah dengan wangi, akan membuat orang nyaman berada di sekitar kita. Pakaian rapi tidak harus bermerk. Penampilan yang kita jaga akan menambah nilai diri kita di mata orang lain. - Mempunyai pengetahuan yang luas
Rajinlah membaca. Banyak pengetahuan dan info terkini yang bisa menjadi bahan obrolan yang menarik ketika bertemu dengan orang lain. Seseorang yang menyenangkan untuk diajak bertukar pikiran akan lebih mudah membangun keakraban. - Mempunyai keahlian
Ada baiknya kita mempunyai satu keahlian khusus. Keahlian ini bukan sesuatu yang harus kita cari. Tapi bisa sesuatu yang sudah biasa kita lakukan. Sesuatu yang kelihatannya sederhana tapi jika menunjukkan minat yang besar dan kita melakukannya dengan baik, akan menjadi sesuatu yang menarik untuk diceritakan. Seperti memasak, olahraga, crafting dll. - Bersikaplah sopan
Orang yang menjaga tata krama dan nilai kesopanan akan lebih disegani. Seseorang yang memperlakukan orang lain seperti dia ingin diperlakukan, akan membuat orang lain lebih menghargai keberadaannya. Ramah dan selalu tersenyum juga menjadi jurus yang ampuh untuk membuat orang menjadi nyaman
Ada banyak lagi cara yang bisa kita terapkan untuk menjadi pribadi yang menarik tanpa harus memaksakan diri menjadi cantik dan tampan. Memang tidak ada salahnya berusaha menjadi seperti idola kita, tapi cintailah diri kita apa adanya. Lebih baik kita meningkatkan value kita dengan sesuatu yang lebih bermanfaat tanpa 'menyiksa'.
Jika harus diet, niatkanlah untuk sehat. Seandainya nanti badan menjadi lebih langsing, itu adalah hadiah atas kerja keras kita. Jika ingin wajah lebih putih dan mulus, tetaplah hati-hati dengan bahan yang terkandung di dalam segala macam skincare yang digunakan.
Pada akhirnya, good looking adalah bagaimana penerimaan kita terhadap diri sendiri dan kita bahagia dengan itu semua. Berusaha menjadi yang terbaik dengan yang kita punya. Maka segala bullying yang mungkin kita terima, tidak akan membuat kita menjadi patah semangat dan kehilangan kepercayaan diri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H