Universitas Pendidikan Indonesia turut berkontribusi dalam menangani berbagai permasalahan dimasyarakat dengan mengadakan kegiatan KKN Tematik UPI 2022 dengan berbagai sub tema yang menarik untuk pengembangan desa.
Mahasiswa KKN Tematik UPI 2022 kelompok 113 grup 3 melaksanakan kegiatan KKN di Kota Bogor dengan sub tema Desa Tanpa Kesenjangan. Diharapkannya kegiatan KKN yang dilaksanakan oleh kelompok 113 grup 3 dapat membantu mengatasi kesenjangan yang terjadi di kampung karya bakti yang terletak di Kelurahan Cilendek Barat,Kota Bogor.
Para anggota kelompok 113 grup 3 menyusun berbagai program kerja dalam bentuk pengimplementasian dari sub tema kkn “Desa Tanpa Kesenjangan”.
Salah satu program kerja yang dilaksanakan di kampung karya bakti adalah pemberdayaan remaja dalam memanfaatkan sampah kertas yang betujuan agar para remaja dapat memanfaatkan sampah kertas dengan cara didaur ulang kembali menjadi barang-barang yang berguna kembali.
Hasil-hasil dari daur ulang tersebut bisa menghasilkan nilai seni bahkan bisa menghasilkan uang dengan cara menjual hasil dari daur ulang sampah kertas tersebut.
Biasanya para warga membuang sampah kertas dengan cara dibakar. Padahal dengan melakukan pembakaran sampah kertas mampu menimbulkan bau dan asap yang memberi dampak negatif bagi kesehatan manusia dan lingkungan.
Pengolahan daur ulang kertas dapat menambah banyak keuntungan diantaranya adalah selain dapat mengurangi limbah pada lingkungan, menghemat energi, dan juga dapat menghasilkan pendapatan.
Mahasiswa KKN Tematik UPI 2022 kelompok 113 Grup 3 Bogor melaksanakan program kerja pada tanggal 31 Juli mulai dari pukul 13.00. kegiatan ini dimulai dengan para mahasiswa memberikan salah satu bentuk contoh pemanfaatan sampah kertas yang kemudian diikuti oleh yang lainnya, selain diberi contoh pemanfaatan sampah kertas, para remaja juga dibimbing oleh para mahasiswa agar dapat menghasilkan uang dari karya yang sudah mereka buat yaitu dengan cara menjualnya secara online.
Dengan adanya program ini diharapakan dapat mengurangi limbah kertas di kampung karya bakti, selain itu dengan adanya program ini diharapkan para remaja dapat mengisi waktu luangnya untuk mengolah sampah kertas menjadi barang barang yang berguna Kembali yang kemudian dapat mereka jual agar dapat menghasilkan uang, semoga dengan terlaksananya program kerja ini dapat membuat kampung karya bakti menjadi sebuah desa yang didalamnya tidak terdapat kesenjangan.