Mohon tunggu...
Rajawali Parket Bandung
Rajawali Parket Bandung Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Membahas Perihal Kayu untuk Interior dan Eksterior secara Lengkap Website : www.Rajawaliparket.net

Selanjutnya

Tutup

Home

Perbedaan Lantai Laminate dan Lantai Vinyl? Mana yang Harus dipilih?

9 Maret 2023   11:26 Diperbarui: 9 Maret 2023   15:02 256
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Home. Sumber ilustrasi: Unsplash

Saat memilih material lantai, pastikan Anda mencari secara selektif, dari kualitas, fungsi, tampilan hingga ketahannya. Dimana, banyak material lantai tiruan yang menawarkan harga murah dengan kualitas yang rendah. 

Salah satu material lantai yang kerap menjadi pilihan masyarakat dengan harga yang ekonomis dan kualitas yang baik, yakni Lantai vinyl dan laminate. 

Jika dilihat dari bentuk dan tampilannya, dua produk ini memiliki kesamaan, bahkan laminate dan vinyl, kerap memodifikasi tampilannya menjadi motif lantai kayu populer, seperti Kayu, marmer, batu, dan sebagainya. 

Walaupun kerap disamakan, ternyata kedua lantai tersebut memiliki perbandingan lho, dimana dari kualitas, dan bahan pembuatannya, sangat berbeda. Untuk lebih mengenal perbandingan lantai laminate dan vinyl, yuk simak beberapa informasinya berikut :

Perbandingan Lantai Laminate dan Vinyl

Berikut beberapa perbandingan antara lantai laminate dan vinyl, jika dilihat dari beberapa aspek, antara lain : 

1. Bahan dan Kompisi Pembuatan

Jika dilihat dari segi pembuatannya, lantai vinyl terbuat dari bahan sintetis secara keseluruhan, dimana vinyl tile dan vinyle plank terbuat dari lapisan yang berbahan dsar fiberglass, dengan campuran PVC atau lapisan plastik. 

Bahan tersebut di cetak dan diberikan lapisan emboss, sehingga menghasilkan lempengan produk dengan tesktur yang berbeda. Sedangkan lantai laminate terbuat dari serbuk kayu yang dicampur resin.

Dengan ketebalan 8 mm hingga 12 mm dengan panjang 1,28m - 1,3 m, lantai laminatepun memiliki sistem klik pada bagian kiri dan kanannya atau biasa disebut ( interlocking ) sehingga saat proses pemasangnanya lebih mudah.

2. Tampilan dan Motif

Salah satu hal yang menjadi pembeda atau pembanding antara lantai laminate dan vinyl yakni perihal tampilannya, dimana lantai laminate memiliki tampilan dengan emboss 3d yang membuat lantai hunian terlihat lebih realistis dan natural pada permukaanya.

Aapalagi lantai laminate tersedia dengan banyak motif beragam, seperti kayu, keramik, hingga batu alam. 

Berbeda dengan lantai vinyl. walaupun memiliki motif yang beragam seperti laminate, namun tekstur tampilannya sedikit dibawah laminate, bahkan hampir seperti produk pabrikan lainnya.

3. Ketahanan Air dan Debu

Jika dilihat dari ketahannya terhadap air dan debu, maka keduanya sama sama memiliki keunggulan. dimana lantai laminate menggunakan inti papan serat, yang terbuat dari kayu, sehingga akan melundak dan tumbuh jika terkena air. 

Secara umum lantai laminate tidak terlalu kuat oleh air, walaupun begitu, kamu bisa menggunakan vinyl sebagai alternatifnya, sebab lantai vinyl memiliki lapisan berbahan polimer 100%. 

Dimana lantai ini akan lebih kuat terhadap tetesan air atau endapan air, hanya saja kamu perlu mengeringkan dan tidak terlalu lama mengendapkan vinyl dengan air, sebab akan berpengaruh besar pada kerusakannya.

4. Perawatan yang Mudah


Tentunya, hal yang paling penting dalam memilih material lantai yakni perihal perawatannya. Dimana, lantai laminate dan vinyl memiliki cara perawtan yang hampir sama, dimana keduanya hanya perlu dibersihkan dengan sapu dan dikeringkan saat terkena genangan air.

5. Daya Tahan


Saat memilih material lantai, pastikan kamu memilih material dengan ketahannya yang panjang. Dengan kata lain awet, untuk puluhan tahun kedepan jika ingin mencari tersebut diantara laminate dan vinyl, maka lantai laminate menjadi pilihan utamanya.

Tentunya bukan tanpa alasan, dimana lantai laminate terbuat dari bahan resin atau serbuk kayu yang sudah diproses dengan mesin berteknologi, sehingga tampilan yang tebal membuat lantai laminate bisa bertahan hingga puluhan tahun lamanya. 

Bagaimana? tertarik menggunakan lantai laminate? 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Home Selengkapnya
Lihat Home Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun