Mohon tunggu...
RAISUL UMAM
RAISUL UMAM Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Saya seorang mahasiswa Universitas Negeri Semarang, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Hobi saya menulis. saya memiliki minat dalam bidang traveling.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Bentengi Guru, Majukan Pendidikan

9 Oktober 2024   21:08 Diperbarui: 9 Oktober 2024   22:24 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang memainkan peran penting dalam membentuk generasi penerus bangsa. Namun, di tengah tuntutan kerja yang tinggi, guru seringkali menghadapi banyak masalah, salah satunya adalah kurangnya perlindungan hukum yang memadai.

Perlindungan hukum merupakan upaya sistematis yang dilakukan oleh negara melalui peraturan dan mekanisme penegakan hukum untuk memastikan bahwa hak-hak individu, kelompok, atau lembaga dapat melaksanakan hak dan kewajibannya secara bebas dan bertanggung jawab serta terhindar dari tindakan yang melanggar hukum.

Kasus-Kasus yang sering terjadi di Indonesia 

Guru seringkali mendapatkan tuntunan hukum yang tidak berdasar, seperti mendapatkan tuduhan yang tidak sesuai dengan faktanya, baik dari siswa, orang tua , maupun dari civitas akademik. Tentu saja, hal ini sangat merugikan guru secara psikologis dan finansial.

Terdapat sejumlah kasus nyata di Indonesia membuktikan bahwa perlu adanya perbaikan sistem terkait regulasi perlindungan bagi guru, Masih banyak guru yang mengalami masalah terkait hukum seperti kekerasan dan pelanggaran etika tetapi tidak ada dukungan dari sistem hukum. 

Seperti contoh dimana terdapat seorang guru yang ditutut oleh orang tua siswa tetapi tidak mendapatkan perlindungan hukum yang kuat. Kasus tersebut membuktikan bahwa regulasi yang ada saat ini belum cukup untuk melindungi guru dari tuduhan yang tidak pasti.

Selain itu, guru rentan terhadap kekerasan fisik dan verbal dari siswa dan orang tua. Kekerasan ini mengancam keselamatan guru dan mengganggu proses pembelajaran. Para guru juga seringkali merasa tertekan dan rentan melakukan kesalahan karena beban kerja yang berat dan tidak seimbang.

Mengapa perlindungan hukum sangat penting ?

Perlindungan hukum bagi guru adalah tanggung jawab seluruh masyarakat, bukan hanya pemerintah. Sekolah, masyarakat sipil, dan organisasi profesi guru sangat penting dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman dan aman bagi guru. Akibatnya, diharapkan perlindungan hukum yang memadai dan berkeadilan untuk guru akan membuat profesi mereka lebih terhormat dan dihargai.

Adanya perlindungan hukum yang kuat yang memungkinkan guru untuk bekerja dengan tenang tanpa khawatir akan ancaman atau tuntutan yang tidak berdasar. Guru yang merasa aman dan nyaman akan lebih fokus pada tugas utamanya yaitu mengajar dan membimbing siswa.

 Selain itu, Jika ada perlindungan hukum yang jelas, orang yang melakukan kekerasan terhadap guru akan dihukum. Oleh karena itu perlindungan hukum ini merupakan aspek penting yang harus diperhatikan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun