Demikian pula dengan Chico Aura Dwi Wardoyo, harus mengakui keunggulan lawannya di babak pertama. Tunggal putra peringkat 22 dunia Chico Aura Dwi Wardoyo, kalah dua set langsung dari tunggal putra Denmark peringkat satu dunia. Chico Aura Dwi Wardoyo kalah dari unggulan pertama Victor Axelsen dengan skor 11-21, 7-21 setelah berjuang selama 30 menit.
Yang menyedihkan adalah tunggal putra peringkat 49 dunia Shesar Hiren Rhustavito, kalah dua set langsung di babak kualifikasi. Shesar Hiren Rhustavito kalah dari Kento Momota dengan skor ketat 19-21, 21-23 setelah berjuang selama 53 menit.
Kejuaraan Bulu Tangkis Kumamoto Masters Japan 2023 ini akan berlangsung sampai dengan, Minggu 19 November 2023 mendatang. Semoga Jonatan Christie sebagai harapan terakhir, mampu melanjutkan permainan terbaiknya untuk mempersembahkan gelar juara bagi Indonesia.
Lanjutkan perjuangan!***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H