Indonesia berhasil meloloskan lima dari enam wakilnya yang bertarung di babak perempat final turnamen Yonex Swiss Open 2022 yang diselenggarakan Jumat (25/3/2022). Lima wakil yang masih bertahan adalah dari sektor ganda putra (dua wakil) yang selalu menjadi andalan Indonesia, tunggal putra (dua wakil), dan ganda campuran.
Kepastian itu diperoleh setelah lima dari enam wakil Indonesia yang tampil, menyelesaikan babak perempat final dengan kemenangan. Lima wakil Indonesia yang berhasil meloloskan diri ke babak semifinal itu adalah pasangan Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Hasil selengkapnya yang diraih pemain Indonesia pada turnamen berhadiah USD 180.000 itu diawali dengan sektor tunggal putra. Dari dua pemain tunggal putra yang turun di babak perempat final, ternyata keduanya mampu melewatinya. Pemain tersebut adalah sang peraih perunggu olimpiade Tokyo peringkat lima dunia, Anthony Sinisuka Ginting.
Ginting yang diunggulkan di posisi ketiga, menang atas pemain peringkat 27 dunia dari India. Ginting melaju ke semifinal setelah mengalahkan Sameer Verma melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-17, 21-14 dalam waktu 39 menit di lapangan dua.
Peringkat delapan dunia Jonatan Christie yang diunggulkan di posisi keempat lolos ke babak semifinal setelah menang atas pemain Prancis peringkat 33 dunia. Jojo menang rubber set atas Toma Junior Popov dengan skor 21-18, 16-21, 24-22 dalam waktu satu jam 19 menit.
Berikutnya di sektor ganda putra, dua dari tiga pasangan yang turun di babak perempat final, mampu merebut tiket menuju ke babak semifinal. Pasangan peringkat sembilan dunia Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto yang diunggulkan di posisi keempat, menang rubber set atas pasangan peringkat 11 dunia dari Malaysia. Fajar/Rian menang atas pasangan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi yang diunggulkan diposisi keenam dengan skor 21-12, 9-21, 22-20 lewat pertarungan yang berlangsung selama 56 menit di lapangan tiga.
Pasangan peringkat 23 dunia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, berhasil lolos ke babak semifinal. Pramudya/Yeremia lolos ke babak semifinal setelah berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan pasangan peringkat 10 dunia Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dari Denmark. Pramudya/Yeremia menang atas unggulan kelima tersebut melalui pertarungan rubber set dengan skor 21-17, 10-21, 21-14 dalam waktu 47 menit di lapangan satu.
Sementara itu, satu-satunya wakil Indonesia yang gagal di perempat final adalah pasangan peringkat 26 dunia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Leo/Daniel kalah dari pasangan Malaysia yang merupakan unggulan kedelapan. Leo/Daniel gagal ke semifinal setelah dikalahkan pasangan peringkat 18 dunia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin melalui pertarungan rubber set dengan skor 18-21, 21-19, 12-21 dalam waktu 52 menit di lapangan tiga.
Terakhir di sektor ganda campuran, pasangan peringkat 55 dunia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati lolos ke babak semifinal setelah berhasil membuat kejutan. Rehan/Lisa mengalahkan pasangan peringkat 11 dunia yang diunggulkan di posisi lima dari Prancis. Rehan/Lisa menang atas pasangan Thom Gicquel/Delphine Delrue melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-19, 21-16 dalam waktu 40 menit di lapangan satu.
Semoga di semifinal yang akan dimaiinkan hari ini, (Sabtu, 26/3/2022), wakil Indonesia yang masih bertahan, terus menunjukkan permainan terbaiknya, sehingga mampu menjaga peluang perolehan gelar juara. Minimal mampu mengulang prestasi di turnamen All England 2022 dengan meraih satu gelar juara dari sektor ganda putra.
Lanjutkan perjuangan !!!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H