Tim Indonesia di babak ketujuh kembali bangkit. Indonesia mampu menang dengan skor 3-1 atas Inggris. WGM/IM Medina Warda Aulia VS WFM Louise Head 1-0, WIM Dita Karenza VS WCM Zoe Varney 1-0, WFM Christine Elisabeth VS Nina Pert 0-1, Shafira Devi Herfesa VS Mae Catabay 1-0.
- Bermain draw melawan Kazakstand 2-2
Tim Indonesia di babak kedelapan untuk ketiga kalinya kembali bermain imbang. Indonesia hanya mampu menahan imbang dengan skor 2-2 melawan tim Kazakstand. WGM/IM Medina Warda Aulia VS WIM Nezerke Nurgali 0-1, WIM Dita Karenza menang WO 1-0, WFM Christine Elisabeth VS Elnaz Kaliakhmet 0-1, Shafira Devi Herfesa VS Malika Japparbekova 1-0.
- Mengalahkan Uganda 4-0
Babak kesembilan Indonesia berhasil mengalahkan wakil Afrika. Secara luar biasa Indonesia menggebrak Uganda dengan skor telak 4-0. WGM/IM Medina Warda Aulia VS WFM Ivy Claire Amoko 1-0, WIM Dita Karenza VS Peninah Nakabo 1-0, WFM Christine Elisabeth VS WFM Christine Namaganda 1-0, Shafira Devi Herfesa VS Hannah Zion Mawejje 1-0.
- Mengalahkan Georgia 2,5-1,5
Tim Indonesia di babak kesepuluh berhasil mengalahkan tim tangguh Georgia. Indonesia menang tipis dengan skor 2,5-1,5. WGM/IM Medina Warda Aulia VS WFM Lile Koridze 1/2-1/2, WIM Dita Karenza VS Tamari Esadze 1/2-1/2, WFM Christine Elisabeth VS Anastasia Kirtadze 1/2-1/2, Shafira Devi Herfesa VS Mariam Tsetskhaladze 1-0.
- Mengalahkan Botswana 4-0
Di babak kesebelas yang merupakan babak terakhir. Indonesia mengalahkan wakil Afrika yang merupakan lawan terakhir. Indonesia akhirnya berhasil mengalahkan Botswana dengan skor teak 4-0. WGM/IM Medina Warda Aulia VS WIM Onkemetse Francis 1-0, WIM Dita Karenza VS WFM Besa Masaiti 1-0, WFM Christine Elisabeth VS WCM Refilwe Gabatshwarwe 1-0, Shafira Devi Herfesa VS WCM Arona Moshoboro 1-0.
Setelah menyelesaikan babak kesebelas, regu Indonesia mengantongi 28 poin dari hasil enam kali menang, tiga kali draw, dan hanya sekali kalah ketika melawan regu Argentina yang akhirnya menjadi juara dengan 29,5 poin (tanpa kalah).
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI