Sementara itu lima pasangan ganda putra lainnya terhenti di babak pertama, yaitu pasangan Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra menderita kekalahan dari pasangan unggulan kelima dari Jepang Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 13-21 13-21.
Kemudian pasangan Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama menderita kekalahan dari pasangan Belanda Jelle Maas/Robin Tabeling melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 12-21 15-21. Pasangan Berry Angriawan/Hardianto mengalami kekalahan melalui pertarungan dua set langsung dari pasangan Malaysia Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor 11-21 10-21.
Di luar dugaan pasangan legendaris peringkat empat dunia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang diunggulkan di posisi keempat juga tersingkir di babak pertama setelah kalah dari pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi rubber set dengan skor 21-18 16-21 21-23. Terakhir pasangan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso kalah melalui pertarungan dua set langsung dari pasangan Chinese Taipei Lee Yang/Wang Chi-Lin dengan skor 18-21 19-21.
Di sektor ganda putri, pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu setelah di babak kedua sukses mengalahkan pasangan Prancis Delphine Delrue/Lea Palermo dua set langsung dengan skor 21-16 21-16, di perempatfinal harus mengakui keunggulan pasangan Korea Selatan Chang Ye Na/Kim Hye Rin melalui pertarungan rubber set dengan skor 21-9 21-23 19-21.
Sementara itu tiga pasangan ganda putri lainnya terhenti di babak pertama, yaitu pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan pasangan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto.
Berikutnya di sektor ganda campuran, prestasi terbaik hanya sampai babak kedua melalui pasangan Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami yang di babak pertama berhasil mengalahkan pasangan tuan rumah Nipitphon Phuangphuapet/Savitree Amitrapai dua set langsung dengan skor 21-16 21-16.
Kemudian Pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang diunggulkan di posisi keenam melalui pertarungan rubber set di babak pertama menang atas pasangan Malaysia Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan skor 19-21 21-19 21-16.
Pasangan unggulan ketujuh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil lolos ke babak kedua setelah mengalahkan pasangan Malaysia lainnya Tan Kian Meng/Lai Pei Jing melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 25-23 21-8. Dan Pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berhasil mengalahkan pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich rubber set dengan skor 21-11 14-21 21-14.
Sementara itu dua pasangan lainnya terhenti di babak pertama, yaitu pasangan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow menderita kekalahan dari pasangan China Lu Kai/Chen Lu melalui pertarungan rubber set dengan skor 14-21 22-20 22-24.
Kemudian pasangan Ronald/Annisa juga terhenti di babak pertama, setelah menderita kekalahan dari pasangan Korea Selatan Seo Seung Jae/Chae Yujung melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 16-21 15-21.
Saat ini para pemain elite Indonesia sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 di Basel, Swiss, 19-25 Agustus yang akan datang. Semoga kegagalan di Thailand Open menjadi pelajaran untuk meraih sukses dalam Kejuaraan Dunia.