Sementara itu Alifia Intan Nurrohkhim gagal lolos ke babak keempat. Alifia gagal mengikuti jejak rekan-rekannya dan harus mengakui keunggulan pemain Thailand Benyapa Aimsaard melalui kekalahan dua set langsung dengan skor 12-21 Â 19-21.
Selanjutnya di sektor ganda putra, dari dua pasangan yang diturunkan di babak ketiga, keduanya berhasil lolos ke babak perempat final. Pasangan M.Lucky Andres Apriyanda/Yoggi Pamungkas kembali mencatat kemenangan di babak ketiga dengan mengalahkan pasangan India Navaneeth Bokka/Wishnu Vardhan Goud Panjala rubber set dengan skor 17-21 Â 21-19 Â 21-10.
Pasangan lainnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang merupakan unggulan kedua juga lolos ke babak perempat final. Leo/Daniel menang dua set langsung atas pasangan Thailand Tanadon Punpanich/Sirawit Sothon dengan skor telak 21-9 Â 21-10.
Di sektor ganda putri, tiga dari empat pasangan yang turun di babak ketiga berhasil lolos ke babak perempat final. Pasangan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah yang juga diunggulkan di posisi pertama, lolos ke babak perempat final setelah menang dua set langsung atas pasangan Denmark Natasja P.Anthonisen/Clara Graversen dengan skor 21-13 Â 21-12.
Ganda putri lainnya pasangan Metya Inayah Cindiani/Melanni Mamahit berhasil mengikuti jejak rekannya lolos ke babak perempat final dengan mengungguli pasangan Denmark lainnya Emilia Nesic/Mette Werge. Metya/Melanni menang dua set langsung dengan skor 21-15 dan 21-13.
Disusul kemudian oleh pasangan unggulan kelima Dinda Dwi Cahyaning/Indah Cahya Sari Jamil setelah menang atas pasangan Inggris Abbygael Harris/Hope Warner dua set langsung dengan skor 21-14 dan 21-14.
Satu-satunya ganda putri yang gagal lolos ke babak perempat final adalah pasangan Tryola Nadia/Amalia Cahaya Pratiwi. Tryola/Amalia gagal mengikuti jejak rekan-rekannya dan harus mengakui keunggulan pasangan unggulan ketiga dari China Guo Lizhi/Li Yijing melalui kekalahan dua set langsung dengan skor 18-21 Â 19-21.
Berikutnya di sektor ganda campuran, dua pasangan yang terjun di babak ketiga berhasil lolos ke babak keempat. Pasangan Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil yang diunggulkan di posisi pertama berhasil mengungguli pasangan gado-gado Prancis/Jerman Lalaina Ramanana-Rahari/Jule Petrikowski. Pasangan Leo/Indah menang dua set langsung dengan skor 21-13 dan 21-10.
Ganda campuran lainnya pasangan Daniel Marthin/ Nita Violina Marwah sebagai anggota Pelatnas Pratama yang diunggulkan di posisi ketujuh, menang dua set langsung atas pasangan Jepang Takuma Kawamoto/Kaho Osawa dengan skor 21-14 dan 21-15.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H