Pemain bulutangkis non pelatnas Indonesia diberi kesempatan tampil di turnamen level International Series Beer Lao International Series 2019 yang diselenggarakan dari tanggal 19 s/d 24 Februari 2019 yang diselenggarakan oleh Laos Badminton Federation di kota Vientiane Laos.
Dalam turnamen ini, Indonesia mengikutsertakan 12 wakilnya yang terdiri dari 1 pemain sektor tunggal putra, 3 pemain tunggal putri, 5 pasangan sektor ganda putra, 1 pasangan sektor ganda putri, dan sektor ganda campuran yang mengirimkan 2 wakilnya.
Berdasarkan daftar unggulan pemain, pemain Indonesia yang berpeluang untuk tampil sebagai juara adalah di sektor ganda putri yaitu pasangan Denisa Dwisyawaliah Budiani/Nahla Aufa Dhia Ulhaq yang diunggulkan di posisi keempat.
Pemain Indonesia lainnya yang diunggulkan adalah pasangan Muhammad Fachrikar/Amri Syahnawi yang diunggulkan di posisi kelima sektor ganda putra, dan Yehezkiel Fritz Mainaky diunggulkan di posisi kesepuluh sektor tunggal putra.
Melewati babak pertama, di sektor tunggal putra satu-satunya pemain yang diturunkan berhasil meloloskan diri ke babak kedua yaitu Yehezkiel Fritz Mainaky yang di unggulkan di posisi kesepuluh menang dua set langsung atas pemain Thailand Thakanid Phistasas dengan skor 21-17 Â 21-15.
Sektor tunggal putri, dari tiga tunggal putri yang diturunkan, hanya satu yang lolos ke babak kedua. Maharani Sekar Batari menang mudah atas pemain Singapura Jia Rong Sito dua game langsung dengan skor 21-16 Â 21-10.
Sementara itu dua pemain lainnya menelan kekalahan dari lawan-lawannya. Olivia Chelin Maria Kambey kalah dari pemain Malaysia Ho Yen Mei dengan skor 8-21 Â 12-21 dan Savira Sandradewi kalah dari pemain India Ira Sharma lewat pertarungan tiga game dengan skor 21-23 Â 21-17 dan 17-21.
Berikutnya di sektor ganda putra, 3 dari 5 pasangan yang diturunkan Indonesia berhasil lolos ke babak kedua. Pasangan Viorel Joan Fernando/Ferdian Mahardika Ranialdy menjadi pembuka lolos ke babak kedua setelah menang telak atas pasangan tuan rumah Khamsavath Boualavan/Saypaserth Phadouangdeth dua set langsung dengan skor 21-8 Â 21-6.
Diikuti pasangan unggulan kelima Muhammad Fachrikar/Amri Syahnawi yang menang dua set langsung atas pasangan Thailand Pollawat Boonpan/Thatchapol Jumnong dengan skor 21-11 Â 21-17. Disusul pasangan Abiyyu Fauzan Majid/Rizki Adam menang dua set langsung atas pasangan tuan rumah Xayxana Vongviengkham/Mangkone Xaykosy dengan skor 21-15 Â 21-11.
Satu-satunya pasangan ganda putra Indonesia yang mengalami kekalahan adalah pasangan Abhinaya Rakan Adira/Ramsha Ariadita. Pasangan Abhinaya/Ramsha kalah dua set langsung dari pasangan Malaysia Chooi Kah Ming/Low Juan Shen yang merupakan unggulan pertama dengan skor 16-21 Â 13-21. Sementara itu pasangan Alweyn Jantje Putra Mainaky/Yehezkiel Fritz Mainaky sampai saat artikel ini ditulis, belum bertanding. Â Â
Selanjutnya di sektor ganda putri, satu-satunya pasangan ganda putri yang diturunkan Denisa Dwisyawaliah Budiani/Nahla Aufa Dhia Ulhaq yang merupakan unggulan keempat, berhasil melewati babak pertama karena mendapat bye.