Mohon tunggu...
Dr. Raiders Salomon Marpaung.
Dr. Raiders Salomon Marpaung. Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Olahraga Purna Tugas

Nama :Dr. Raiders Salomon Marpaung, MM. Alamat :Jl. Toram I No. 5, Jakarta 11820 Tempat, tanggal lahir :Bandung, 18 April 1962 Status : Menikah Pekerjaan: Purna Tugas Guru PJOK di SMPK 6 PENABUR Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

IM Novendra Priasmoro Tampil Luar Biasa Sepanjang Tahun 2018

26 Desember 2018   18:40 Diperbarui: 26 Desember 2018   18:45 247
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pecatur peringkat dua Indonesia IM Novendra Priasmoro berhasil tampil luar biasa sepanjang tahun 2018. Pecatur muda berusia 19 tahun itu berhasil menjuarai beberapa turnamen internasional di beberapa negara. Turnamen tersebut antara lain Bangkok Chess Club Open, Asian Junior Chess Championship Open Rapid, Asian Junior Chess Championship Open dan Japfa Chess Festival.

Diawali dengan turnamen Bangkok Chess Club Open yang diselenggarakan oleh IO Kai Tuorila ( Thailand ) tanggal 13 s/d 31 April yang lalu, IM Novendra Priasmoro berhasil keluar sebagai juara kategori Open.

Turnamen tersebut diikuti 196 peserta dari 36 negara ( Argentina, Brazil, Canada, Mexico, USA, Armenia, Austria, Denmark, Inggris, Finlandia, Australia, Fiji, China, Indonesia, India, Iran, Jepang, Afrika Selatan, dll ) 5 diantaranya dari Indonesia.

Peserta turnamen tersebut cukup berbobot karena 66 diantara peserta yang berpartisipasi sudah memiliki gelar internasional ( 15 GM, 4 WGM, 12 IM, 3 WIM, 17 FM, 4 WFM, 9 CM, 2 WCM ). IM Novendra Priasmoro yang memiliki elo rating ( 2483 ) meraih point 8 tanpa terkalahkan dari sembilan babak yang dimainkan.

Beberapa pecatur top yang ditaklukkan dari enam kemenangan yang dihasilkan antara lain GM Moulthun Ly ( 2498 ), GM Anton Smirnov ( 2546 ) keduanya dari Australia, GM Hrant Melkumyan ( 2669 ) dari Armenia. Kemudian dari dua kali remis, satu diantaranya atas pecatur top dunia GM Nigel D Short ( 2662 ) dari Inggris.

Berikutnya turnamen Asian Junior Chess Championship Open Rapid yang diselenggarakan oleh Mongolian Chess Federation ( Mongolia ) tanggal 18 Agustus. IM Novendra Priasmoro berhasil keluar sebagai juara tiga kategori rapid dengan meraih point 7 dari sembilan babak yang dimainkan.

Turnamen tersebut diikuti 35 peserta dari 9 negara ( Bangladesh, Indonesia, India, Kazakhstan, Kirgyzstan, Mongolia, Nepal, Timor-leste, dan Uzbekistan ). 19 Peserta turnamen tersebut diantaranya sudah memiliki gelar internasional ( 3 IM, 10 FM, 6 CM ).

Setelah selesai kategori rapid, dilanjutkan dengan Asian Junior Chess Championship Open yang diselenggarakan dari tanggal 19 s/d 25 Agustus. IM Novendra Priasmoro berhasil keluar sebagai juara tak terkalahkan dengan meraih point 8 dari sembilan babak yang dimainkan.

Turnamen tersebut diikuti 31 peserta dari 7 negara ( Indonesia, India, Kazakhstan, Kirgyzstan, Mongolia, Timor-leste, Uzbekistan ). 17 Peserta turnamen tersebut diantaranya sudah memiliki gelar internasional ( 3 IM, 8 FM, 6 CM ).

Selanjutnya turnamen Japfa Chess Festival yang diselenggarakan PB Percasi bekerjasama dengan PT. Japfa Comfeed ( Indonesia ) tanggal 13 s/d tanggal 17 November.

IM Novendra Priasmoro kembali berhasil keluar sebagai juara dengan predikat tak terkalahkan kategori Open yang diikuti 151 peserta 28 diantaranya bergelar internasional ( 2 GM, 10 IM, 1 WIM, 13 FM, 1 WFM, 1 CM ) dari 2 negara dengan meraih point 8 dari sembilan babak yang dimainkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun