Bagi masyarakat Lampung, tidak asing lagi dengan lagu khas daerah nya yaitu "Sang Bumi Ruwa Jurai" dimana lagu ini sangat mencerminkan masyarakat Lampung, baik dari segi Bahasa nya maupun makna yang terkandung dalam lagu tersebut.Â
Makna dari lagu ini sendiri yaitu didalam satu bumi (lampung) terdapat dua adat yaitu pesisir dan pepadun. Selain itu lagu ini juga menceritakan betapa melimpah nya sumberdaya seperti kopi, lada dan cengkeh yang menandakan sebagai kemakmuran masyarakat Lampung.
Sang bumi ruwai Jurai juga merupakan semboyan bagi masyarakat Lampung, yang merujuk pada wilayah Lampung yang membentang luas dari way kanan di Utara sampai laut Jawa di pesisir Lampung Selatan.Â
Lagu ini masih di gunakan karena merupakan ciri khas provinsi Lampung baik pepadun maupun Sai batin. Tujuannya di buat nya lagu ini, untuk menceritakan kepada masyarakat bahwa provinsi Lampung merupakan provinsi yang sumber daya nya cukup besar, dan merupakan provinsi yang terdiri dari dua suku adat Sai batin dan pepadun. Sebagai yang terdapat dalam lirik lagu tersebut itu merupakan keindahan provinsi Lampung. Â
Sehingga sang bumi ruwa Jurai memiliki makna semangat persatuan dan saling menghormati dalam memajukan provinsi Lampung. Lagu ini merupakan ciptaan dari Syaiful Anwar
Berikut lirik lagunya :
Sang Bumi Ruwa Jurai
Cipt. Syaiful Anwar
Jak ujung Danau Ranau
Teliu mit Way Kanan
Sampai pantai lawok jawo
Pesisi khik Pepadun
Jadi sai delom lamban
Lampung sai kaya-raya
Khik gham haga bughasan
Hijau ni pumandangan
Huma lada di pumatang
Api lagi cengkeh ni
Telambun behuntaian
Tandani kemakmuran
Lampung sai...
Sang bumi ruwa jurai
Cangget bagha bulaku
Sembah jama saibatin
Sina gawi adat sikam
Manjau ghik sebambangan
Tari ragot khik melinting
Ciri ni ulun Lampung
Lampung sai...
Sang bumi ruwa jurai
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H