Mohon tunggu...
Rahmat Naufal
Rahmat Naufal Mohon Tunggu... Lainnya - Freshgraduate Pesantren Modern Ummul Quro Al Islami

International Relations At Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Fismo, Inisiasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dalam Mendukung Peningkatan Kualitas Pendidikan di Yogyakarta

6 Desember 2023   20:19 Diperbarui: 6 Desember 2023   20:43 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dokumentasi anggota Fismo 

Fismo, Inisiasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dalam Mendukung 

Peningkatan Kualitas Pendidikan di Yogyakarta 

 

 

 

 

 Pendidikan di Indonesia belum bisa dikatakan baik, berbagai masalah datang silih berganti mewarnai sistem pendidikan di Indonesia. Tidak sedikit anak bangsa yang terhalang kesempatannya untuk mengunyah pendidikan.

Pendidikan sebagai  instrumen pendukung utama dalam menciptakan generasi yang berkualitas harus menjadi perhatian khusus pemerintah, sehingga melaluinya kita bersama dapat melakukan akselerasi perwujudan Indonesia Emas 2045. Berbagai kebijakan dikeluarkan seperti penghapusan rangking, sistem zonasi, kurikulum merdeka, pengelompokkan kelas, dan sebagainya.

Peningkatan kualitas pendidikan merupakan fokus utama bersifat kompleks yang sedang digencarkan  di Indonesia.  kota Yogyakarta,  kota harapan pendidikan Indonesia yang terkenal akan julukannya sebagai kota pelajar pun mengalami permasalahan demikian, seperti penurunan kualitas siswa pada Maret 2022 (Tribunjogja.Com, n.d.).  setiap tahun terhitung terdapat puluhan siswa yang putus sekolah, hal ini diduga karena beberapa siswa ikut terlibat dalam pekerjaan orang tua nya, ada yang ikut menimbang pasir dan memperoleh uang sehingga akhirnya malas-malasan. Ketidak kepemilikan laptop sebagai sarana pembelajaran secara daring semenjak pandemi juga mengakibatkan permasalahan demikian. (Harian Jogja, n.d.)

Kedua faktor permasalahan demikian jika ditarik kesimpulannya maka faktor utama nya terletak di ekonomi. Bagaimana kualitas pendidikan dapat direalisasikan jika pendidikan itu belum merata karena biaya yang terbilang luar biasa.

Melihat dinamika problem yang begitu kompleks, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta melalui gerakan mahasiswa FISMO (Fisipol Society Empowerment Club). Sebuah komunitas pemberdayaan masyarakat yang bergerak di bidang pendidikan, lingkungan hidup dan sosial, mendukung kuat peningkatan kualitas pendidikan di Yogyakarta melalui program-program nya di bidang pendidikan yang sudah dijalani.

Program Fismo di bidang pendidikan yang telah berjalan dengan lancar diantaranya, Fismo Mengajar (FM) dan Belajar Bersama Fismo (BBF), dimana fismo memiliki mitra tetap, yakni rumah baca abaca. "FISMO menjadi daya tarik sendiri bagi pelajar yang ikut belajar di rumah baca abaca, kehadiran mahasiswa menjadikaan warna sendiri disana. Minat belajar anak cukup meningkat dengan pola belajar yang dikemas secara menarik." ungkap Brilian selaku wakil ketua divisi pengajaran Fismo. Brilian juga menambahkan hal ini didorong juga oleh pengemasan serta penyampaian materi yang lebih menarik, juga ditanami dengan sesuatu bernuansa islami.

Fismo merupakan bentuk pengabdian nyata Universitas Muhammadiyah Yogyakarta untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan, melalui program yang dijalani, metode pembelajaran yang diterapkan, diharapkan dapat membantu asupan pendidikan kelas bawah, di tambah dengan meningkatkan semangat peserta didik dalam mengunyah pendidikan. Harapannya akan semakin banyak gerakan yang bertujuan memberdayakan masyarakat Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun