Kemudian bahan baku produk yang beliau jual sangat minim sehingga beliau hanya berjualan peyek dengan seadanya saja. Tujuan dari pemberdayaan kaum dhuafa ini yakni untuk membantu perekonomian Nenek Pannih sehingga kebutuhan yang diperlukan bisa mencukupi serta membantu mengembangkan usahanya dengan menambah bahan baku produk sehingga dapat memproduksi lebih banyak dari sebelumnya.
Poin yang dapat kita dapatkan dari kegiatan pemberdayaan masyarakat kepada kaum dhuafa ini agar kita dapat meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT atas semua nikmat yang telah diberikan kepada kita, lebih peduli serta ringan tangan dalam membantu orang-orang disekitar kita.
Tidak lupa kami mengucapkan terimakasih banyak kepada para donatur yang sudah ikut serta berkontribusi dalam membantu kegiatan pemberdayaan kepada Nenek Pannih. Kemudian kami mengucapkan terimakasih kepada para pembaca semoga bisa bermanfaat dan ikut serta meningkatkan semangat dalam mengimplementasikan surah Al-Maun.Â
Terimakasih....
Wassalamu'alaikum Wr. Wb
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H