Mohon tunggu...
Rahel Adventia Dinata
Rahel Adventia Dinata Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang memiliki minat dalam bidang media. Selain itu memiliki hobi dalam menonton film dan membaca novel.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Jurnalisme Multimedia Indonesia Melalui Perjalanan Panjang

15 Desember 2023   23:41 Diperbarui: 17 Desember 2023   01:00 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Photo by brotiN biswaS: pexels.com

Perjalanan di Periode Pertama dan Kedua Jurnalisme Multimedia Indonesia

Jurnalisme multimedia merupakan jurnalisme berbasis online. Putra (2023) menjelaskan periode pertama jurnalisme online di Indonesia mulai berkembang sejak tahun 1995-1997 yang ditandai dengan adanya internet di Indonesia. Periode kedua ditandai dengan fenomena dimana pembatalan surat izin usaha penerbitan pers oleh pemerintah pada tahun 1998-2001.

Jurnalisme online di Indonesia juga ditandai dengan kehadiran Detik.com pada tahun 1998. Detik.com merupakan media jurnalis Indonesia yang menyajikan beritanya secara cepat melalui media internet dan menjadi pelopor jurnalisme online di Indonesia bersamaan dengan perubahan sosial politik Indonesia di tahun 1998 Suciati dan ratna (2019).

Periode Ketiga dalam Perkembangan Jurnalisme Multimedia Indonesia

Pada era ketiga merupakan masa dimana berita sudah didesain untuk media web sebagai wadah komunikasi dan dimulai sejak tahun 2002 hingga saat ini. Periode ketiga ini merupakan fenomena jurnalistik online multimedia yang memiliki produk seperti news feed, podcast, desktop alert, berita mobile phones dan lain-lain.

Perkembangan ini memberikan dampak besar bagi dunia jurnalistik yang mana akhirnya menciptakan konvergensi media. Perubahan ini juga memberikan informasi yang cepat dan tidak dibatasi oleh ruang dan waktu.

Pelopor Jurnalisme Multimedia Indonesia

Jurnalisme online di Indonesia juga ditandai dengan kehadiran Detik.com pada tahun 1998. Detik.com merupakan media jurnalis Indonesia yang menyajikan beritanya secara cepat melalui media internet dan menjadi pelopor jurnalisme online di Indonesia bersamaan dengan perubahan sosial politik Indonesia di tahun 1998 (Suciati dan ratna, 2019).

Format berita dalam dunia jurnalistik di Indonesia juga mengalami perubahan, diawali oleh Detik.com yang menggunakan gaya running news, dimana berita dengan format ini disajikan melalui cara seperti breaking news, berita pendek atau ringkas, dan berkelanjutan atau stripping (Suciati dan Ratna, 2019).

Jurnalisme online perlahan-lahan berkembang dengan melihat kehadiran berbagai media-media baru seperti Tirto.id, Kapanlagi.com, Okezone.com, Merdeka.com dan masih banyak lagi. Hingga saat ini portal berita online yang menerapkan jurnalisme multimedia semakin lama semakin berkembang dan bertambah.

Seperti yang kita ketahui dalam menulis berita diperlukan tahap mengumpulkan, menyaring, dan menyusun informasi berita. Sebelum adanya perkembangan internet, jurnalis harus mengumpulkan berita melalui wawancara, observasi dan teknik pengumpulan informasi lainnya yang mengharuskan jurnalis untuk turun kelapangan secara langsung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun