4. Danau Grati
Hanya tiga puluh menit dari Kota Pasuruan kita bisa menikmati panorama indah Danau Grati sambil memancing ikan atau menikmati ikan bakar nila merah, gurame, atau mujahir. Selain itu kita bisa naik perahu atau bermain sepeda air.
5. Air terjun Coban Baung
Memiliki ketinggian 100 meter. Berdekatan dengan air terjun ini, masih ada empat air terjun lain dengan ketinggian 10-20 meter. Puas banget melihat air terjun dari yang terendah sampai tertinggi.
[caption caption="Air Terjun Coban Baung (Tribun Regional)"]
6. Menikmati indahnya Pasuruan dari Kawasan Tretes yang menjadi favorit wisatawan dalam dan luar negeri.
[caption caption="Pemandangan Kawasan Tretes Pasuruan"]
7. Air terjun Kakek Bodo merupakan salah satu wisata yang masih asri di Tretes Pegunungan Prigen, Jawa Timur. Air terjun yang memiliki ketinggian 40 meter sangat berdekatan dengan kawasan Tretes.
8. Mesjid Cheng Ho bisa dikunjungi bagi yang ingin sekalian berwisata religi. Mesjid yang berarsitektur Cina ini didirikan atas prakarsa Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dan beberapa tokoh Tionghoa lainnya.
9. Menikmati pasir putih dan matahari terbenam di Pantai Lekok. Kita juga bisa menikmati salah satu pertunjukan tradisional masyarakat Pantai Lekok yang digelar rutin pada saat lebaran ketupat yaitu ritual bermain ski di atas lumpur.
10. Perkebunan Apel Khrisna yang terletak di Desa Andono Sari Kabupaten Pasuruan (40 km dari kota Pasuruan)