Tantangan demi tantangan yang dialami Septi dan relawan lain sangatlah berat namun kini patut disyukuri karena sudah lumayan banyak anak yang akhirnya rutin belajar bersama. Kelas SSC kini sudah dibuka di enam cabang yakni di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bogor.
1. Kelas Kampung Manggah
2. Kelas Kampung Beringin Depok.
3. Kelas Pondok Ranji Tangerang Selatan
4. Kelas Kelapa Dua Jakarta Barat
5. Kelas Cikini Jakarta Pusat
6. Kelas Baranangsiang Bogor
Anak-anak diajarkan hal-hal yang baru seperti membaca, menulis, berhitung, atau mewarnai. Selain itu, anak-anak juga diajarkan keterampilan khusus seperti membuat pita atau bando yang bisa dijual untuk mendapatkan penghasilan. SSC juga setiap 4 bulan sekali mengajak adik jalanan melakukan perjalanan dengan nuansa edukasi sehingga selain bisa membuat anak-anak senang juga ada nilai pendidikan yang diberikan. Banyak sistem belajar yang sudah dicoba dengan tujuan agar anak-anak tidak mudah jenuh. Anak jalanan ini sungguh berbeda karena bila sedikit saja bosan, mereka bisa langsung meninggalkan kelas. Jadi, pengajar harus kreatif. Terkadang diselipkan permainan agar anak-anak antusias.
Sekarang kehadiran anak-anak di tiap kelas rata-rata 20-30 anak. Walau tetap saja ada yang sekarang datang besok tidak, Septi dan teman-teman berprinsip tidak boleh memaksakan anak jalanan. Tempat belajar yang dipergunakan Septi dan teman-teman selama ini bila di Bogor kelasnya di belakang terminal tepatnya di  teras rumah seorang warga. Di depok SSC menyewa tempat kecil sekalian untuk tempat penyimpanan barang-barang, lokasinya berdekatan dengan Margocity. Kelas di Pondok Ranji menggunakan ruang PAUD yang dipinjamkan warga.
SSC berdiri pada tanggal 23 Mei 2011 namun ibarat setetes air di padang pasir masih banyak anak jalanan yang haus ilmu. SSC Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, atau sering disebut dengan SSC Jabodeta yang diketuai Septi ini belumlah cukup memenuhi kebutuhan semua anak jalanan akan dunia belajar. Namun ada yang luar biasa, SSC Jabodeta ternyata mampu menularkan semangat dan menginspirasi berdirinya belasan SSC lain di berbagai kota di luar Jabodeta. Kini bukan hanya ada SSC Jabodeta namun telah berdiri SSC di tempat lain yang terinspirasi atas keberadaan SSC Jabodeta diantaranya:
1. SSC Surabaya