Mohon tunggu...
Rachmat PY
Rachmat PY Mohon Tunggu... Penulis - Traveler l Madyanger l Fiksianer - #TravelerMadyanger

BEST IN FICTION 2014 Kompasiana Akun Lain: https://kompasiana.com/rahab [FIKSI] https://kompasiana.com/bozzmadyang [KULINER] -l Email: rpudiyanto2@gmail.com l IG @rachmatpy @rahabganendra

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

KAI Commuter, Karena Kenal, Maka Jadi Pilihan

4 September 2023   19:49 Diperbarui: 4 September 2023   20:15 363
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bukan kali ini saja, aku melihat para petugas stasiun membantu para penumpang penyandang disabilitas maupun penumpang prioritas. Kadang membantu mendorong kursi roda, menuntun penumpang lansia, dan lain sebagainya.

Aku tahu, kebijakan sisi kemanusiaan seperti itu sangat dijunjung tinggi pihak KAI Commuter. Lihat saja, di peron garis memanjang berwarna kuning yang disebut "guiding block". Jalan pemandu yang diperuntukkan bagi  penyandang disabilitas, khususnya tunanetra.  

***

Jarum jam di tangganku menunjuk arah lewat dari angka 18.00 wib. Aku bangkit dari bangku berbusa dengan sejuk pendingin Commuter di Stasiun Bogor. Waktu seperti biasa aku sampai di stasiun tua ini.

Sejak 3 tahun belakangan ini, aku memang mengandalkan Commuter sebagai transportasi menuju Jakarta. Seiring dengan domisiliku di Bogor Barat. Inilah moda transportasi yang kuandalkan sebagai pekerja urban. Aku semakin akrab dengan rutinitas naik Commuter sejak pindah domisili dari Jakarta ke Bogor.  Aku menyukai naik Commuter ini. Menjangkau area Jabodetabek.

Rutinitas kerjaku, berangkat pagi dan pulang sore hari. Start pagi, di Stasiun Bogor. Sekira keberangkatan Commuter jam 07.00 wib.  Aku menggunakan jasa Commuter yang dioperasikan oleh KAI Commuter, relasi Stasiun Bogor-Jakarta Kota. Stasiun tujuan dekat lokasi kerja adalah Stasiun Pesing. Transit di Stasiun Manggarai dan Duri.  Stasiun Bogor, adalah stasiun terdekat dari rumah domisiliku di kawasan Bogor Barat.

Ketergantungan dan pengalaman menggunakan Commuter sebagai transportasi publik pilihan inilah yang membuatku semakin mengetahui,  keuntungan naik KAI Commuter. Mulai dari tarif lebih murah, cepat, aman, nyaman, efektivitas wak

Tarif Ekonomis, Bersahabat 

soal tarif, Commuter dikenal sebagai moda transportasi massal paling "bersahabat"  tarifnya. Tak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Tentu ini salah satu preferensi bagi pekerja urban di area penyangga Jakarta, Jabodetabek untuk menjangkau lokasi kerja di Jakarta.  

Mari berhitung "ekonomis" tarif. Seperti diketahui Commuter Jabodetabek melayani relasi ke area stasiun ujung, seperti Stasiun Bogor, Rangkasbitung, Tangerang, Tanjung Priok dan Nambo. Dari semua stasiun ujung itu, terkecuali Stasiun Nambo, aku pernah jelajahi.

Commuter Jabodetabek tarif murah. Dokpri
Commuter Jabodetabek tarif murah. Dokpri

Saat ke Baduy Kanekes, Banten, aku menggunakan Commuter untuk mencapai Sasiun Rangkasbitung, Banten. Stasiun terdekat untuk mencapai terminal Ciboleger di dekat Kawasan Baduy.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun