Mohon tunggu...
Rachmat PY
Rachmat PY Mohon Tunggu... Penulis - Traveler l Madyanger l Fiksianer - #TravelerMadyanger

BEST IN FICTION 2014 Kompasiana Akun Lain: https://kompasiana.com/rahab [FIKSI] https://kompasiana.com/bozzmadyang [KULINER] -l Email: rpudiyanto2@gmail.com l IG @rachmatpy @rahabganendra

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Asyiknya Camping dan Serunya Hiking ke Curug Cibeureum

1 Februari 2023   16:22 Diperbarui: 2 Februari 2023   07:48 2997
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menikmati dingin malam dengan api unggun untuk menghangatkan badan. Rasanya waktu berputar kembali pada masa camping di Sekipan, Tawangmangu, berpuluh tahun lewat.

Malam itu aku terlelap di tenda. Berlima. Diiringi nyanyian syahdu lagu-lagu romantis dari belakang tenda. Lagu yang dilantunkan rombongan lain yang bermalam di Paseban.

Tendanya lumayan juga, tak tembus angin maupun air. Jadi gak dingin-dingin amat. Saking lelah dan ngantuk, gak terasa sudah pagi. Bergegas mandi di fasilitas kamar mandi umum. Antre satu orang. Aku lalu bersiap berangkat ke agenda berikutnya.... hiking ke Curug Ciubeureum.

Hiking ke Curug Ciubeureum 

Minggu, 29 Januari 2023 pagi, kami sudah berkumpul di area parkir sebelah lapangan. Bersiap memulai perjalanan ke curug terdekat dari bumi perkemahan kami yakni  Curug Cibeureum yang lokasinya berada pada ketinggian 1.300 meter dari permukaan laut (mdpl).

Buat tahu saja untuk mencapai Curug Cibeureum harus ditempuh dengan jalan kaki. Namanya juga melewati hutan. Jaraknya sekitar 3 km. Boleh lihat dulu videoku menuju curug di bawah ini.


Betewe, soal jarak ini, saat kembali dari curug, aku sempat hitung menggunakan aplikasi di smartphone. Cuma hitungnya dari pos 3 sampai area tenda. Lupa gak kuaktifin dari curug. Jaraknya 2, 2 km. Jadi ditambah sampai pos 3, kuperkirakan total jarak berkisar 3 km.

Jarak segitu kami tempuh lebih dari 1,5 jam. Lama ya?

Jangan salah. Treknya lumayan euuy. Naik turun. Banyak naiknya saat berangkat. Kalau baliknya paling satu jam. Rute menyusuri jalan setapak, melintasi hutan hujan tropis pegunungan dataran tinggi.

Ada total 3 pos pemberhentian untuk istirahat. Kami bersama pemandu, Kang Mamat sebagai penunjuk jalan. Gawat kalau tidak bareng pemandu, bisa nyasar. Soalnya ada beberapa jalan yang arahnya ke lain tujuan. Seperti di simpang pos 1.

Pos 1 menuju Curug Cibeureum, Sukabumi. Dokumentasi KOTEKA
Pos 1 menuju Curug Cibeureum, Sukabumi. Dokumentasi KOTEKA
Karena saat berangkat medannya naik terus, butuh tenaga ekstra dan atur nafas. Jalanan setapak bebatuan. Sudah agak rapi. Beberapa titik saja yang masih lumayan curam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun