Mohon tunggu...
Rachmat PY
Rachmat PY Mohon Tunggu... Penulis - Traveler l Madyanger l Fiksianer - #TravelerMadyanger

BEST IN FICTION 2014 Kompasiana Akun Lain: https://kompasiana.com/rahab [FIKSI] https://kompasiana.com/bozzmadyang [KULINER] -l Email: rpudiyanto2@gmail.com l IG @rachmatpy @rahabganendra

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

"Danamon Digital Journey," Perjalanan Digital Danamon Merangkul Generasi Milenial

27 Oktober 2017   12:48 Diperbarui: 27 Oktober 2017   19:57 1009
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

DANAMON sebagai bank yang ingin menjadi bank pilihan nasabah, terus menyesuaikan dengan perkembangan dan kebutuhan nasabahnya. Seiring perkembangan komunikasi berbasis digital, Danamon pun berbenah untuk  meningkatkan efektivitas, kualitas serta kecepatan respons terhadap permintaan dan kebutuhan masyarakat. Inovasi komunikasi digital dilakukan khususnya menyasar generasi milenial, nasabah muda.

Selasa, 26 September 2017 menjadi sejarah dimana Danamon memperkuat komitmennya dengan memulai “Danamon Digital Journey”. Sebuah perjalanan digital ala Danamon dengan akun media social resmi dan peluncuran corporate website baru www.danamon.co.id. Itu sekaligus menjadi bukti bahwa Danamon siap menghadapi makin kuatnya dunia digital di masa yang akan datang, khususnya pada tahun 2018 nanti.

Danamon Digital Journey, Perjalanan Danamon Menuju Connecting Future

Selasa, 26 September 2017 PT Bank Danamon Indonesia Tbk atau Danamon menggelar acara  bertema “Danamon Digital Journey”.Acara yang digelar di Eight Nine Eatery & Spirit, Kemang, Jakarta Selatan itu menjadi sejarah Danamon seiring dengan peluncuran corporate website baru www.danamon.co.id serta struktur dan formasi baru akun sosial media/ sosmed resmi Danamon. Tentu ada alasan kuat dari Danamon melakukan peremajaan dan pembaharuan kanal komunikasinya itu.

“Danamon Digital Journey” digelar mengingat pertumbuhan generasi milenial dan banyaknya akses komunikasi digital yang berkembang pesat. Danamon pun berupaya beradaptasi dengan generasi sekarang.

Hadir Toni Darusman, Chief Marketing Officer Danamon. Pada kesempatan itu Toni buka kartu tentang Danamon Digital Journey.Menurutnya Danamon Digital Journey sudah dilakukan tahun lalu, yakni Oktober 2016. Saat itu Danamon melakukan restrukturisasi akun resmi korporat Danamon yang pada awalnya memiliki 23 akun media berbeda, dipangkas menjadi 6 akun sosmed saja demi efektivitas.

“Keberadaan 23 akun sosmed tidak sesuai dengan kebutuhan nasabah saat ini, kalau dulu iya,” ujar Toni saat acara  “Danamon Digital Journey”di Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (26/9/2017).

Journey berlanjut pada Desember 2016, meluncurkan D’Card Mobile, aplikasi smartphone untuk pemegang Kartu Kredit Danamon yang memberikan kemudahan untuk mengendalikan Kartu Kredit yang dimilikinya, kapan dan dimana saja.

Danamon kemudian memanusiakan brand dengan membangun persona di media social, dengan tujuan untuk lebih mudah untuk bicara dengan para customer kami & tidak  canggung berinteraksi di media social bersama kami, karena kini dapat berkomunikasi layaknya seorang teman bagi para customer.

Tak berhenti di situ, pada Juni 2017 Danamon meluncurkan D-connect khusus untuk businessbanking.  Peremajaan pada akun sosmed Instagram di @mydanamon dilakukan seiring dengan peluncuran kampanye tematik yang baru dengan brand promised, “Saatnya Pegang Kendali.”

Pada kesempatan itu Toni Darusman, menyatakan bahwa  kanal komunikasi digital seperti website dan media sosial merupakan sarana interaksi yang tidak terpisahkan bagi masyarakat saat ini, khususnya generasi milenial.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun