Mohon tunggu...
Rachmat PY
Rachmat PY Mohon Tunggu... Penulis - Traveler l Madyanger l Fiksianer - #TravelerMadyanger

BEST IN FICTION 2014 Kompasiana Akun Lain: https://kompasiana.com/rahab [FIKSI] https://kompasiana.com/bozzmadyang [KULINER] -l Email: rpudiyanto2@gmail.com l IG @rachmatpy @rahabganendra

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

The Shelby, ‘Mustang’ yang Siap Meroket di Kancah Musik Tanah Air

5 April 2015   13:53 Diperbarui: 17 Juni 2015   08:31 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_359202" align="aligncenter" width="600" caption="Perform The Shelby setelah konferensi pers pada Kamis (2/4/2015) di Maitrin Resto & Launge - Jakarta Timur. (Foto Ganendra)"][/caption]

Talenta-talenta baru di bidang musik di tanah air, semakin bermunculan dan memperkaya khasanah musik. Seiring kemajuan teknologi baik di audio music maupun jagad promosi seperti di social media, youtube dan lain-lain menjadi senjata baru yang membuka jalan bagi band-band baru. Satu band anak muda yang penuh semangat memberanikan diri tampil dan meluncurkan single terbarunya berjudul "Tak Akan Kembali". Single bergenre pop namun berbalut aroma rock dari segi musiknya. The Shelby, grup band yang sebenarnya bukanlah tergolong anyar, menggelar peluncuran single lagunya sekaligus konferensi pers pada Kamis (2/4/2015) di Maitrin Resto & Launge - Jakarta Timur. Sejumlah awak media dan Blogger diundang. Acara berlangsung simple, padat berisi, dengan metode tanya jawab langsung kepada lima punggawanya.

Saat perform live di acara, The Shelby yang lengkap digawangi oleh Bacul (Vocalis), Day (Lead Guitar & Music Director), Ade (Rhythm Guitar), Bowo (Bass), dan Opick (Drum) memang genre Pop yang dimainkan ada warna rock, yang cukup atraktif. Tentu sentuhan lengkingan Day sang lead guitar, menjadi warna yang berbeda dari music pop pada umumnya. Mendengarkan lagu ini, menurut saya sudah terkategori pop rock sih. Dan itu cukup menjanjikan, dimana lirik percintaan, romantisan menjadi berkesan ‘tegar' dan optimis. Termasuk single "Menggapai Mimpi" yang dibawakan cukup apik. Okelah, seperti yang disampaikan Bacul sang vokalis yang optimis dengan lirik-lirik kuat dari The Shelby, apapun temanya. Tentu saja lirik menjadi komponen lagu yang potensial dibangun sebagai daya pikat bagi pendengarnya.

[caption id="attachment_359203" align="aligncenter" width="600" caption="Peluncuran single lagu The Shelby, "]

1428216588500375850
1428216588500375850
[/caption]

Soal lirik pun diadopsi dari pengalaman-pengalaman pribadi masing-masing dan saling berbagi pengalaman yang terjadi dalam keseharian. Selanjutnya diserahkan ke Day sang pengaransemen music sehingga menjadi sebuah lagu yang enak didengar. Bagaikan mustang, yang melaju cepat, para punggawanya adalah ‘mesin' The Shelby yang akan membawa band melaju cepat di blantika music Indonesia. Dan itu diamini oleh Vian H. Novianti, selaku Business Development NCS Mediacomm, yang menjembatani The Shelby dalam menggedor kancah musik.

"Saya senang bisa membantu menyalurkan talenta-talenta muda, The Shelby ini ke kancah musik nasional," kata Vian sang promotor saat konferensi pers, Kamis (2/4/2015).

[caption id="attachment_359204" align="aligncenter" width="600" caption="Vian H. Novianti (kanan) selaku Business Development NCS Mediacomm, yang menjembatani The Shelby dalam menggedor kancah musik. (Foto Ganendra)"]

14282166551093248676
14282166551093248676
[/caption]

Cukup pantas dengan talenta, minat dan semangat dari kelima personil serta dukungan sang promoter, The Shelby cukup potensial berkiprah mewarnai mucik tanah air. Tentu saja dengan catatan kekompakan sebagai ‘mesin' bak Mustang tetap dijaga. Solid dalam setiap komponennya. Dan itu telah dibuktikan sebelumnya, bahwa sebelumnya mereka sempat mengisi original sound track / Ost film ‘Sepatu Dahlan' dengan lagu berjudul "Menggapai Mimpi" adalah catatan penting. Semoga saja kreativitas anak-anak berbakat The Shelby ini tetap konsisten dank omit dengan dunia yang telah digelutinya itu.

Sooo... skil bermusik oke, lirik bertaji, semangat membara, dan promotor siap sedia.... apalagi yang ditunggu, melajulah ‘mustang' The Shelby, warnai musik Indonesia semakin berwarna dengan krativitas karyamu. Salam jaya musik Indonesia.

@rahabganendra

[caption id="attachment_359205" align="aligncenter" width="600" caption="Blogger foto bersama The Shelby dan Vian. (Foto Ganendra)"]

14282167441332971544
14282167441332971544
[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun