Mohon tunggu...
Rachmat PY
Rachmat PY Mohon Tunggu... Penulis - Traveler l Madyanger l Fiksianer - #TravelerMadyanger

BEST IN FICTION 2014 Kompasiana Akun Lain: https://kompasiana.com/rahab [FIKSI] https://kompasiana.com/bozzmadyang [KULINER] -l Email: rpudiyanto2@gmail.com l IG @rachmatpy @rahabganendra

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Belajar Mencintai Alam Ala Kebun Wisata Pasirmukti, Bogor

1 November 2014   06:42 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:58 677
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bapak Cecep Ramdan sendiri sudah berkecimpung puluhan tahun di bidang wisata agrowisata. Menurut Cecep, Kebun Wisata Pasirmukti mengandalkan model Wisata Agro (Agro Tourism) yang berbentuk kegiatan pariwisata yang memanfaatkan usaha pertanian sebagai objek wisata. Tujuannya jelas untuk memperluas pengetahuan, pengalaman, rekreasi dan hubungan usaha di bidang pertanian. Kebun Wisata Pasirmukti mencakup tanaman pangan, hortikultura, perkebunan, peternakan dan perikanan.

"Di lokasi kebun kami ada lahan sawah, kebun bunga anggrek, lahan sayur, dan tanaman obat-obatan, kebun buah-buahan, peternakan unggas dan kolam air tawar untuk perikanan," jelasnya saat penulis diajak berkeliling di area yang luas tersebut. Nampaknya selain fasilitas di atas, ada fasilitas camping ground, berkemah. Saat itu saya melihat beberapa tenda didirikan. Ternyata mereka adalah siswa siswi dari salah satu SMA dari Ibukota. Selama 2 malam rencananya mereka menginap. Kebun Wisata Pasirmukti memang menyediakan paket camping ini, lengkap dengan fasilitas tenda serta makannya.

Saya jadi  membayangkan lokasi Kebun Wisata Pasrimukti ini bagaikan jendela Pertanian Indonesia. Sebuah miniatur pertanian dengan nuansa alam Indonesia asli.

[caption id="attachment_332472" align="aligncenter" width="525" caption="Area Camping saat dipakai siswa salah satu SMA di Jakarta. (foto Ganendra)"]

1414777527543819363
1414777527543819363
[/caption]

[caption id="attachment_332474" align="aligncenter" width="525" caption="Area Camping saat dipakai siswa salah satu SMA di Jakarta. (foto Ganendra)"]

1414777685623702039
1414777685623702039
[/caption]

Bersinergi dengan Warga Lokal

Hal yang berbeda di lokasi Kebun Wisata Pasirmukti dibanding tempat wisata serupa adalah wawasan lingkungan dengan bersinergi dan memberdayakan warga sekitar/ lokal. Sebagian lahan sawah sebagai lahan produksi yang digarap dengan kerjasama penduduk setempat. System bagi hasil. Hal itu dimaksudkan sesuai konsep berwawasan lingkungan yakni bersinergi dengan penduduk lokal.

"Dengan system ini sebagai wujud bahwa kami turut memberikan peningkatan pendapatan bagi warga sekitar," jelas Pak Cecep.

[caption id="attachment_332466" align="aligncenter" width="525" caption="lahan sawah yang dikelola warga lokal. (foto Ganendra)"]

1414776351112893309
1414776351112893309
[/caption]

[caption id="attachment_332467" align="aligncenter" width="525" caption="Kebun tanaman buah. (foto Ganendra)"]

1414776397809683033
1414776397809683033
[/caption]

Sementara lahan lainnya dipakai sebagai lahan wisata, yakni area untuk belajar bercocok tanam, memanen padi, menumbuk menjadi padi hingga disimpan di lumbung. Paket ‘Cocok Tanam' ini diberikan kepada anak-anak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun