Mohon tunggu...
Rachmat Pudiyanto
Rachmat Pudiyanto Mohon Tunggu... Penulis - Culture Enthusiasts || Traveler || Madyanger || Fiksianer

BEST IN FICTION Kompasiana 2014 AWARD || Culture Enthusiasts || Instagram @rachmatpy #TravelerMadyanger || email: rachmatpy@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

7 Pohon Buah Unik, Favorit di Pameran Flona 2024, Ada Buah Ajaib!

16 Juli 2024   08:39 Diperbarui: 20 Juli 2024   03:09 442
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anggur Brasil di ajang Flora dan Fauna (Flona) 2024. Dokumen pribadi

 

Ragam jenis varietas bibit pohon buah dari dalam dan luar negeri, salah satu daya tarik ajang Flora dan Fauna (Flona) 2024, di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.  

SETIDAKNYA ada 7 jenis pohon buah yang menarik perhatian saya saat mempir ke pameran Flona 2024, Minggu 14 Juli 2024 lalu.

Area pameran hari itu, ramai dikunjungi pengunjung yang rerata membawa keluarga. Mungkin karena bertepatan hari libur Minggu. Ditunjang lokasi pameran yang mudah diakses dari kawasan penyangga Jakarta, Jabodetabek, area ajang pameran menyedot perhatian pengunjung.

Pantesan saja, kereta Commuterline, penuh penumpang yang turun di Stasiun Juanda. Dari stasiun ini, tinggal jalan kaki melewati Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral.

Saya sampai di lapangan yang ikonik dengan monumen setinggi 35 meter bernama Monumen Pembebasan Irian Barat itu beranjak siang.

Saya masuk dari arah pintu seberang  Masji Istiqlal. Nampak di lapangan ramai dengan beragam stan. Bukan hanya stan ratusan jenis tanaman, hewan peliharaan, keperluan perawatan flora dan fauna tapi juga ada stan berbagai UMKM dan anjungan kota di Jakarta.  

Pastinya jajaran kuliner nusantara yang lezat tersedia. Ada nasi pecel, soto, hingga bebek carok pun ada. Bagi anak-anak, yang pengen es krim, ada juga.

Pada area bagian kanan, terlihat deretan pohon menghijau dalam pot berbagai ukuran berjajar. Aneka rupa. Ini stan tanaman buah.

Saya tertarik dengan pepohonan buah. Berkeliling area yang menampilkan pohon buah dari ukuran kecil sampai 2,5 meteran. Harga bervariasi, dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah.

Salah satu stan bibit di ajang Flora dan Fauna (Flona) 2024. Dokumen pribadi
Salah satu stan bibit di ajang Flora dan Fauna (Flona) 2024. Dokumen pribadi
Beberapa pohon lazim saya kenal, seperti pohon mangga manalagi,  jambu dalhari, jeruk Pontianak, alpukat, anggur, sampai strawberry beragam varian. Namun banyak juga yang belum pernah saya liat langsung, hanya pernah liat di internet saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun