Pada menit ke-50 Sadil Ramdani membuka peluang dengan tendakan jarak dekat dari umpan tendangan sudut yang masih dapat diblok oleh pemain belakang Timor Leste.Â
Hanya cukup 2 menit dari peluang pertama dibabak ini, Indonesia dapat menambah skor sementara lewat lemperan kedalam Dewangga dan dapat disundul dengan bebas oleh Witan Sulaeman. Skor sementara Indonesia vs Timor Leste 2-0.
Serangan menusuk terus dipertontonkan dalam laga ini, dua menit kemudian dewangga memberikan sepakan keras kearah gawang namun masih dapat diantisipasi oleh bek tengan Joao Bosco.Â
Menit ke-58 Fachruddin Aryanto unjuk gigi dengan mencetak gol ketiga Timnas. Tendangan sudut yang diberikan Abimanyu dapat dimanfaatkan dengan baik. Skor sementara Indonesia vs Timor Leste 3-0.
Pada menit ke-69 Timor Leste gentian memberikan gol memperkecil ketertinggalan. Umpan trobosan yang diberikan winger dapat diamankan dengan baik oleh Mouzinho yang berlari cepat menyambut dan melepaskan cungkilan yang ciamik. Bola sempat tertepis namun lagi-lagi dapat dituntaskan Mouzinho. Skor sementara Indonesia vs Timor Leste 3-1.
Kini gentian Indonesia yang menambah skor melewati umpan yang diberikan Sadil Ramdani  dan dapat dituntaskan Witan Sulaeman dengan tendangan kearah pojok gawang. Hingga pertandingan berakhir Indonesia tetap memimpin Skor 4-1 dan dapat membawa 3 poin.
Timnas Indonesia U-23
Pelatih : Shin Tae Young
Susunan pemain:
Egy Maulana, Witan sulaeman, Irfan Jauhari, Syahrian Abimanyu, Marc klok, Riky Kambuaya, fachrudin, Ridho, Dewangga, Ernando.