Makin tua hari terlihat bangsa kita makin jauh dari nuansa kecintaan akan negeri sendiri.
Setiap hari sebagian persen informasi yang telanjur dikonsumsi bahkan oleh orang yang awam, adalah polemik.
Sama halnya dengan perang yang telah menewaskan orang yang mungkin bahkan tidak tahu apa-apa dengan panasnya situasi di atas sana. Mereka yang tidak berdosa.
Lalu?
Para belia ini bisa apa?
Katanya sebagian besar takut mengeluarkan pendapat. Namun makin tua hari justru sebaliknya, semakin banyak yang berkoar-koar.
Sebagian besar di antaranya adalah yang tidak segan mengeluarkan narasi yang tidak semua orang memiliki rasa emosional yang sama.
Narasi yang tidak semua orang setuju dengannya.
Entah karena murni pendapat pribadi atau hanya karena ingin memanas-manasi.
Pemuda dan pemudi yang masih belia ini bisa apa?
Yang hanya bisa bagi kami adalah respek.